Langsung Panas! Berikut Hasil Drawing DBL Kupang 2025-2026

| Penulis : 

Langsung panas! Technical Meeting Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 East Nusa Tenggara baru saja digelar, Sabtu, 17Januari 2026. 

Technical Meeting (TM) ini menjadi pertanda bahwa perburuan gelar juara DBL Kupang segera bergulir nih. 

Oh iya, musim ini DBL Kupang masih memakai format kompetisi sistem gugur ya. Hal ini membuat semua laga yang dijalani partisipan begitu berharga. Terpeleset di awal bisa merusak rencana mereka untuk melaju ke fase-fase genting selanjutnya.

Setiap laga dipastikan seru karena para penggawa berjuang sekuat tenaga demi kejayaan sekolah.

Sekadar pengingat  musim lalu putri Recis Bajawa (SMA Regina Pacis Bajawa) berhasil memperpanjang meterai legasinya di DBL Kupang (enam gelar beruntun). Di sektor putra, pasukan Smansa Kupang (SMAN 1 Kupang) berhasil ukir prestasi dua musim beruntun mempertahankan piala.

Adanya dominasi yang tercipta di DBL Kupang jelas ingin dihentikan oleh partisipan yang lain.

Baca juga: Cek! Berikut Daftar Sekolah yang Ikut DBL Kupang 2025-2026

Pada hasil drawing sektor putra, laga panas langsung tersaji. Tim putra SMAN 3 Kupang bertemu dengan SMA Giovanni Kupang. Pertemuan ini menjadi ulangan laga final DBL Kupang 2022-2023. Yap, kala itu kedua sekolah bertemu di laga puncak. SMAN 3 Kupang keluar sebagai juara.

Pada kategori putri juga tak kalah panas. Putri Giovanni (sebutan SMA Giovanni Kupang) kembali bertemu dengan Recis Bajawa pada laga-laga awal. Musim lalu putri Recis berhasil mengawali perjalanan mereka dengan manis. Mengalahkan putri Giovanni.

“Sebenarnya kita ingin ketemu sama SMAN 1 Soe. Karena selama ini belum pernah bertemu. Tapi siapa saja lawannya kita usahakan bertanding secara maksimal,” ungkap Gregoria Deandra Bebhe Liko, salah satu penggawa Recis Bajawa.

Kamu ketinggalan hasil drawing DBL Kupang 2025-2026? Tenang, DBL Play punya rangkuman lengkap hasil drawing DBL Kupang di bawah ini.

 

Hasil drawing tim putri

Hasil drawing tim putra

Populer

Preview Final Party Seri Jaktim: Pelatih Sapta Eka Yakini Timnya Lebih Unggul
Putri KB Eagles Kembali Sabet Gelar Juara DBL Banten
Kembali Berjaya, UPH College Back-to-back Champion DBL Banten!
Kendalikan Tempo, Aloy Hentikan Smansa
Ukuran dan Tinggi Ring Basket Sesuai Aturan FIBA