Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung tinggal selangkah lagi. Rangkaian kompetisi basket pelajar terbesar di Indonesia ini dijadwalkan berlangsung pada 24-31 Januari 2026 dan akan digelar di GOR UIN Raden Intan, Lampung.
Musim ini terasa spesial karena Lampung bakal punya semangat baru lewat venue yang juga baru. Bukan cuma soal tempat, tapi juga soal atmosfer pertandingan yang dipastikan bakal makin pecah.
Apalagi, tim-tim terbaik Lampung bakal kembali turun ke lapangan untuk memperebutkan gelar juara dan membuktikan siapa yang paling siap jadi penguasa musim ini.
Dari sektor putra, SMA YP Unila Bandar Lampung datang dengan status mentereng sebagai tim yang sukses mencatatkan back to back champion.
Sementara dari sektor putri, SMA Fransiskus Bandar Lampung bakal bersikeras mempertahankan takhtanya.
Namun jangan salah, musim ini persaingan diprediksi jauh lebih ketat karena para penantang kuat seperti SMAN 14 Bandar Lampung dan SMAN 10 Bandar Lampung juga siap meramaikan perebutan podium juara.
Bukan cuma aksi para student athlete yang bikin kompetisi ini wajib ditonton langsung, tetapi juga energi dari bangku tribun yang selalu jadi nyawa DBL.
Dukungan suporter bakal jadi “pemain keenam” yang menentukan panasnya pertandingan di setiap laga.
Jadi, buat kamu yang nggak mau ketinggalan momen seru musim ini, waktunya siap-siap amankan tiket dari sekarang.
Kabar baiknya, tiket Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung bisa dibeli secara online melalui aplikasi DBL Play.
Baca Juga:Cek Jadwal Pertandingan DBL Lampung 2025-2026 di Sini…
Cara ini bikin kamu lebih praktis karena nggak perlu ribet antre panjang di venue. Dan pastikan kamu sudah mengunduh aplikasinya dan cek jadwal pertandingan secara berkala untuk memastikan kapan tim jagoanmu bertanding.
Buat kamu yang masih bingung cara beli tiketnya, berikut langkah-langkah lengkapnya.
1. Buka aplikasi DBL Play dan klik kolom menu 'Ticket'
2. Pilih pertandingan yang akan ditonton
3. Cek detail tiket yang akan dibeli, kemudian klik ‘Buy Ticket’
4. Isi data diri untuk pemesanan tiket, jika sudah klik ‘Select Tribune’
5. Pilih tribun yang masih tersedia, setelah itu klik ‘Save Seat & Continue’
6. Periksa kembali detail tiket sebelum melakukan pembayaran. Klik ‘Toggle’ di bagian bawah total payment jika ingin menggunakan DBL Coins. Jika sudah, pilih ‘Continue To Payment’
7. Selain DBL Coins, pembayaran bisa dilakukan melalui dua cara, yakni GoPay dan ShopeePay
8. Setelah pembayaran berhasil, tiket akan muncul di menu 'My Ticket'
9. Setelah itu kamu bisa langsung menunjukkan bukti pembelian tiket online di loket dan selamat menyaksikan pertandingan.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026.
Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa