PADANG - Perjuangan tim SMAN 14 Padang memang patut diacungi jempol. Kali ini mereka berhasil memenangkan pertandingan melawan SMA Raudhatul Jannah Payakumbuh. Kemenangan itu mengantarkan mereka menuju babak fantastic four.

Berbeda dari laga sebelumnya. SMAN 14 Padang pada pertandingan kali ini tampil lebih solid dan tenang. Sejak awal laga, tim asuhan Okgi Alfajri ini mengandalkan akselerasi untuk menyerang.

Hingga kuarter pertama usai, SMAN 14 Padang sementara memimpin dengan skor 13-9. Serangan demi serangan yang mereka bangun mampu menambah keunggulan mereka. Hingga pertandingan selesai, kemenangan berhasil mereka raih. Skor 27-16.

Asisten pelatih SMAN 14 Padang, Okgi Alfajri mengaku senang karena dengan kemenangan anak asuhnya. Kemenangan itu sesuai target yang diinginkan. "Namun bukan berarti cukup sampai di sini (fase fantastic four). Kami ingin berupaya agar bisa capai final," pungkas Alfajri.(wah)

Hasil lengkap pertandingan ini klik di sini

Populer

Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
5 Teknik Dasar Bola Basket yang Perlu Kamu Kuasai!
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa