SURABAYA-Di hari kedua DBL Academy Holiday camp 2019, para campers langsung disambut lima menu latihan untuk meningkatkan fundamental mereka. Total ada empat station yang menjadi sarapan mereka hari ini, mulai dribbling, defense, passing dan shooting.

Di drill shooting, para peserta diberi beberapa tantangan. Mulai fadeaway shooting, shooting dengan obstacles hingga one on one shooting drill.

Muhammad Nadif Kurniawan, campers dari Bandung menuturkan bahwa drill latihan yang ada di sini jauh lebih seru dibandingkan di Bandung. Hal ini dikarenakan di sini ada banyak sekali variasi dalam melakukan shooting.

“Tadi aku sama temen-temen semangat banget soalnya seru,” ujar Nadif.

Di sesi kedua nanti para campers akan mendapatkan nutrition class bersama coach Didit Pamungkas. Nantinya, mereka akan mendapatkan tips bagaimana menjaga nutrisi agar bisa mengeluarkan performa basket secara optimal.

Selanjutnya, giliran para pemain Louvre yang akan memberikan materi latihan di sesi ketiga. Ada beberapa drill yang akan diberikan oleh Wendha Wijaya, Kevin Moses, dan Daniel Wenas, mulai dari transisi, 2 on 2 dan 3 on 3.

 

Populer

Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Tahun Kedua Berangkat DBL Camp, Tiga Campers Ini Akhirnya Jadi All-Star!
11 Varian Rasa Kopi Good Day, Kopi Anak Muda yang Wajib Banget Kamu Coba
Justin Patrick Satu-satunya Pemain yang Back-to-Back MVP DBL Camp!
Tahun Terakhirnya di DBL Camp 2025, Enam Campers Ini Tembus Skuad DBL All-Star!