JAKARTA - Opening party Honda DBL DKI Jakarta Series-West Region 2019 akan digeber pada Jumat (9/8). Tiga laga panas akan tersaji. Melibatkan enam sekolah dengan kekuatam tim yang dashyat. Salah satu laga seru yang akan tersaji di hari pertama adalah pertemuan SMK Yadika 2 dan SMAN 19 Jakarta.

Kedua tim tersebut akan melakoni pertandingan kedua pada Opening Party West Region yang akan dilaksanakan di GOR Grogol, Jakarta Barat. Nama SMK Yadika 2 pastinya sudah tidak asing lagi di Honda DBL DKI Jakarta Series. Baik tim putra maupun tim putri Bewusstsein -julukan SMK Yadika 2- telah malang melintang selama tujuh tahun terakhir. Hal tersebut tentunya menunjukkan betapa berpengalamannya Bewusstsein di kompetisi Honda DBL.

Pencapaian tertinggi tim basket putra Bewusstsein adalah pada tahun 2013. Kala itu, mereka berhasil mencapai babak fantastic four Honda DBL DKI Jakarta Series. Tapi masih menggunakan format lama. Sebelum berubah menjadi 4 Region dan 1 Championship. Sayangnya, pada 2018, sekolah asal Tanjung Duren itu harus gugur di babak awal. Mereka tersingkir oleh runner-up West Region tahun lalu, SMAN 2 Jakarta dengan skor 22-18.

Bewusstsein sebenarnya memiliki komposisi tim yang berbahaya. Mereka memiliki shooter dengan tembakan yang cukup akurat. Selain itu, tim asuhan Iskak Sutiadi ini juga sudah memiliki amunisi untuk mengancam paint area lawan. Salah satu big man mereka yaitu Glen David.

Muhammad Ridwan yang didapuk sebagai kapten mengungkapkan bahwa SMAN 19 Jakarta bukanlah lawan yang mudah. Namun dia yakin timnya mampu memetik kemenangan. “Targetnya sih main bagus, yang penting main bagus dulu. Insya Allah, bisa sampai babak selanjutnya,” jelasnya.()

Ikuti terus update statistik pertandingan antara SMK Yadika 2 dan SMAN 19 Jakarta di sini.

Populer

Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Lawan Overthinking, Yualita Rency Sabet All-Star dengan Status Rookie
11 Varian Rasa Kopi Good Day Yang Wajib Kamu Coba
Ke Amerika! Ini Skuad Elite Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024
Lagu-Lagu Ini Bisa Bangkitkan Semangatmu Setelah Mangalami Kekalahan