Latihan menjadi kebutuhan utama seorang atlet. Tahukah kalian bahwa latihan yang dilakukan itu akan punya efek lebih besar bagi tubuh jika dilakukan pada jam-jam tertentu?

Hal itu berkaitan dengan ritme sirkadian. Pola itu punya definisi sebagai perubahan fisik, mental, dan perilaku yang mengikuti siklus harian. Pernah kah kalian mengantuk pada waktu yang sama di setiap malam? Itulah yang dimaksud ritme sirkadian.

Menurut Wall Street Journal, kinerja maksimal tubuh akan optimal pada pukul 15.00 hingga 18.00. Sebab saat itu suhu tubuh secara alami akan mengalami kenaikan. Hal ini menyebabkan otot menjadi hangat.

Secara umum, otot yang lebih hangat akan bekerja dengan baik. Ketika otot-otot tubuh kalian dingin, maka akan memiliki rentang gerak yang lebih rendah. Hal itu berarti otot tubuh akan melakukan kinerja lebih ekstra saat kalian berlatih.

Studi lain dari Clinical and Experimental Medicine juga mengatakan hal serupa. Kinerja tubuh untuk melakukan anaerobik akan memuncak pada saat pukul 16.00 hingga 18.00. Karena itu berkaitan dengan kinerja paru-paru.

Pada pukul 16.00 hingga 18.00 fungsi paru-paru akan memuncak. Kinerjanya akan meningkat hingga 17 persen. Jadi hal itu sangat baik bagi kalian yang ingin berlatih.

Tapi bukan berarti pagi hari adalah waktu yang kurang tepat untuk berlatih. Kembali lagi ke ritme sirkadian. Ketika kalian selama ini rutin untuk melakukan latihan pagi hari, maka jangan ubah kebiasan kalian itu.

Sebab, jika kalian sudah melakukan latihan teratur pada jam tertentu, tubuh kalian akan menyelaraskan dan kalian bisa beradaptasi dengan materi latihan yang dilakukan.(*)

Yuk beli kaus 'DBL Region' dari Mainbasket untuk Bersatu Saling Bantu Penanganan COVID-19. Selengkapnya klik banner di bawah ini..

Populer

Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Indonesia Arena: Stadion Indoor Baru Kebanggaan Indonesia
Tembus Top 50 Campers, Giselle Perseveranda Bangga Ada Wakil Papua di All-Star
Yualita Rency Sempat Kangen Guru saat Ikuti DBL Camp 2024
Ikuti DBL Camp, Campers Jambi Akui Dapat Pengalaman Sekaligus Pressure!