Twin Tower Foul Out, SMA John 23 Tetap ke Partai Final

| Penulis : 

JAYAPURA - Melakoni laga penuh emosi, SMA John 23 Merauke yang sempat unggul dari SMAN 4 Jayapura akhirnya berhasil memenangkan laga. Mereka menghentikan langkah tim SMAN 4 Jayapura dan berhak meraih tiket final party Honda DBL Papua Series 2019.

SMA John 23 yang lepas dari tekanan, berhasil mengalakan SMAN 4 Jayapura dengan skor 71-61. Dengan kemenangan tersebut, SMA John 23 akan mentang SMA Taruna Bhakti Jayapura di partai final.

Walaupun tertinggal 8 poin di awal kuarter empat, SMAPAT (julukan SMAN 4 Jayapura) bermain menekan kepertahanan SMA John 23. Alhasil, mereka beberapa kali mendapatkan free throw untuk memperkecil rentang poin mereka. Memasuki menit kelima, Jimmy Defretes berhasil menyamakan kedudukan menjadi 51 sama.

Keadaan tersebut membuat anak-anak asuh coach Abraham Noya berada dalam tekanan. Akibatnya dua pemain andalan mereka, Antony Aipassa dan Armando Keize harus mendapatkan foul out karena tidak bisa mengontrol emosinya. Tanpa kedua twin tower mereka, sang pelatih langsung meminta pemain untuk bermain lebih tenang.

Sang capten, Celsius Gebze sekaligus penyumbang poin terbanyak untuk timnya. Dia juga terus memberikan semangat kepada teman-temannya, ketika berhasil mencetak angka.

Menghadapi SMA Taruna Bhakti di babak final, sang pelatih memintah pemainnya untuk lebih tenang. Apalagi lawan yang mereka hadapi di partai final adalah tim yang kuat. Tim yang menjegal langkah juara bertahan SMAN 1 Jayapura. “Yang utama adalah ketenangan dari pemain. Kalau strategi setiap pelatih pasti sudah menyiapkan. Taruna adalah tim yang kuat, bermain bagus dan bersemangat. Mungkin kami akan cari cara untuk membendung semangat mereka,” tutur coach Abraham Noya.

Hasil statistik lengkap pertandingan ini klik di sini

 

Populer

Lagu-Lagu Ini Bisa Bangkitkan Semangatmu Setelah Mangalami Kekalahan
Ini Kemampuan yang Wajib Dimiliki Seorang Shooting Guard
Sempat Patah Kaki, Musyarofah Berhasil Membawa Smansa Banjarbaru ke Final
Terdampak Erupsi Gunung Ruang, Coach Herry: Semoga Jadi Motivasi Tambahan Kami
Raih Kemenangan kedua, JBS Langkahkan kaki ke Delapan Besar