Kilas Balik: Jalan Panjang Baxaga Hadapi Final

| Penulis : 

Pertandingan terakhir Fantastic Four Honda DBL with KFC 2022 South Sumatera Series ditutup dengan masuknya tim putra SMA Xaverius 03 Palembang (Baxaga) ke final. Hal ini membuat tim tersebut akan berhadapan dengan SMA Xaverius 01 Palembang (Xaverius Bangau).

Sebelum menyaksikan pertandingan final antar dua Xaverius tersebut, inilah kilas balik perjalanan Baxaga di Honda DBL with KFC 2022 South Sumatera Series.

Versus SMAN 1 Palembang

Pada laga pertamanya Senin lalu, Baxaga berhadapan dengan SMAN 1 Palembang. Pertandingan mereka berakhir dengan kemenangan dari Baxaga dengan skor yang tak terpaut jauh, 26 – 20. Alasan dibalik tampil prima tim Baxaga kala pertandingan itu ialah kerap melatih mindset dan kerja sama tim. Mereka juga menumbuhkan rasa percaya sesama anggotanya agar lebih maksimal pada pertandingan tersebut.

Versus SMAN 17 Palembang

Pada quarter awal pertandingan Baxaga dengan SMAN 17 Palembang berlangsung sengit dengan skor tipis. Baik Baxaga ataupun SMAN 17 Palembang sama-sama tangguh dan berjuang mempertahankan posisi mereka di ajang ini. Kebiasaan Baxaga yang selalu menganalisa lawan ternyata pengaruh baik dalam pertandingan mereka.

Versus SMAN 3 Palembang

Pertandingan Baxaga dengan SMAN 3 Palembang merupakan pertandingan yang mengantarkan Baxaga ke final. Pertahanan yang dimilikki Baxaga sangat kuat sehingga sulit ditembus lawan. Terlihat dari statistik pertandingan, hampir seluruh pemain Baxaga mencetak poin. Menandakan bahwa tim mereka bekerja sama dengan baik.(ara)

Populer

Perasaan Campur-aduk Zihad Visabililah Terpilih DBL All-Star 2024
Drama Caroline Regina Kejar Sidang Akhir Semester di Tengah Berjuang di DBL Camp
Pertama Kali Ikut DBL Camp, Efrael Yerusyalom Dapat Teman dari Berbagai Daerah
Biak Mendobrak (3): Jerih Payah Jualan di Pantai Demi Bisa Tampil di Jayapura
All Out di DBL Camp Kedua, Kenneth Leebron Targetkan All-Star di Tahun Ketiganya