Manfaatkan Turnover, Putri SMAN 1 Waru Amankan Kemenangan

| Penulis : 

SURABAYA-Srikandi Smantaru -sebutan SMAN 1 Waru-berhasil amankan poin pertamanya di musim ini. Melawan SMA Untung Suropati Sidoarjo, mereka berhasil memenangi laga dengan skor 21-10. Kemenangan ini memperlebar kans mereka untuk melangkah ke babak playoff.

Kemenangan ini tak lepas dari pundi-pundi poin yang berasal dari turnover lawan. Tercatat, dari 27 turnovers yang dilakukan Unsur -sebutan SMA Untung Suropati Sidoarjo-, Smantaru berhasil mencetak 14 poin.

 

Meski begitu, pelatih Smantaru, Andri Danarto mengungkapkan bahwa anak-anaknya masih kurang memanfaatkan peluang dengan optimal. Hal ini terbukti dari 45 peluang emas yang mereka ciptakan, hanya sembilan yang mampu dikonfersikan menjadi angka.

Untuk kedepannya, ia mengungkapkan bahwa tidak akan jemawa saat menghadapi SMA Santo Yusup Surabaya. Smantaru akan lebih menajamkan finishing mereka di jeda pertandingan tersebut.

“Kedepannya kita akan bermain lebih efisien lagi agar bisa mengamankan kemenangan,” ujar coach Andri.

Statistik pertandingan selengkapnya bisa di akses di sini.

Populer

Biak Mendobrak (1): Cuma Ingin Serap Banyak Ilmu, eh Bisa Tembus All-Star
11 Varian Rasa Kopi Good Day Yang Wajib Kamu Coba
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Biak Mendobrak (2): Sempat Dilarang Papa, Bola Latihan Diganti Kelapa