KFC DBL Festival dimulai pada 11-14 Mei 2023. Acara yang bertujuan memperkenalkan basket pada masyarakat luas tersebut akan digelar di Grand Atrium Kota Kasablanka. 

KFC DBL Festival tahun ini juga menghadirkan KFC DBL Camp 2023. Terdapat berbagai games seru dalam gelaran ini. Di antaranya, 1on1 O.R Crispy Battle, KFC 3x3 Competition, KFC Combo Challenge, KFC Bucket Strike, Shooting Star, 2 Bali Games dalam Treasure Hunt. 

KFC 3X3 Competition adalah salah satu games paling ditunggu. Sesuai dengan namanya, games ini merupakan pertandingan 3X3 kategori putra yang terdiri dari 3-4 orang (setiap tim) dan diperuntukkan bagi siswa SMA/sederajat di Jakarta. Di games ini, setiap tim harus berhasil mencetak poin terbanyak untuk menjadi pemenangnya. 

Nah, kalau kamu sudah mendaftar dan ingin juara, pastikan untuk ikut technical meeting agar tahu persis soal regulasinya, ya!

Baca Juga: Puluhan Selebriti Bakal Ramaikan KFC DBL Festival, Siap Main Bareng Idolamu?

Technical meeting untuk KFC 3x3 Competition akan digelar pada Rabu, 10 Mei 2023 pukul 15.00 WIB. Lokasinya di KFC Mall Kota Kasablanka. Selain regulasi, TM kali ini akan membahas soal drawing. So, pastikan kamu dan timmu jangan sampai terlewat dan persiapkan diri untuk meraih hadiah jutaan rupiah. 

Selain menyuguhkan berbagai games menarik dan hadiah, KFC DBL Festival juga mengundang beberapa selebriti hingga tokoh basket ternama Indonesia. Mulai dari Raditya Dika, Kelly Purwanto, Jason Lie Santoso, Sintya Marisca, Andovi Da Lopez dan Marion Jola. 

Baca Juga: Daftarkan Diri Kalian! Uang Tunai dan iPad Siap Jadi Hadiah di KFC DBL Festival

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

KFC DBL Camp 2023 sedang berlangsung di DKI Jakarta untuk pertama kali. Pemusatan latihan basket pelajar terbesar se-Indonesia ini dilaksanakan pada 8 hingga 14 Mei mendatang di GOR Soemantri Brodjonegoro. (*)

Kenal lebih dekat para campers KFC DBL Camp 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)

Populer

Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Penantian Panjang nan Sabar Samantha Wong untuk Bisa Tembus DBL All-Star 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
To The Future: Lulus dari SMA, Vito Bratta Merapat ke Universitas Surabaya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa