Gim keempat DBL Malang, Selasa 15 Agustus 2023, kembali sajikan gim Do or Die antara SMAN 5 Malang (Dhamysoga) kontra SMAN 4 Malang (Stetsa). Sweet Revenge mungkin adalah kata yang tepat untuk menggambarkan kemenangan Dhamysoga.

Kalah di gim perdana DBL musim lalu, Dhamysoga akhirnya bisa membalas kekalahan di gim penentu. Skor akhir 18-9 untuk kemenangan Dhamysoga dan sekaligus membuat SMAN 5 Malang lolos ke fase playoff.

Baca Juga: Tekan Smanawa, Moklet Lolos Playoff! Rayhan: Kami Sudah Yakin Menang!

Kuarter pertama dan kedua, Dhamysoga bermain jauh lebih efektif ketimbang Stetsa. Penyelesaian akhir dan mudah kehilangan bola menjadi masalah utama Stetsa dengan 29 kali turnover. Turun minum skor 9-1 untuk Dhamysoga. Ribuan suporter yang hadir di GOR Bimasakti Malang menjadi saksi betapa ketatnya gim ini di dua kuarter terakhir.

Kedua tim saling balas serang, namun defense dari Dhamysoga jauh lebih baik ketimbang Stetsa. Dhamysoga unggul atas stetsa lewat 9 poin dari turnover, dan masing-masing 4 poin dari fastbreak, second chance, dan bench. Skor akhir  18-9 untuk SMAN 5 Malang.

Baca Juga: Smarihasta ke Big Eight! Khasiat Nasi Jamur Benar Adanya!

Kapten tim Dhamysoga, Rafi Nashwan mencatatkan 5 poin dan 3 rebound. Rafi berhasil memimpin rekan setimnya menuju Playoffs di tahun terakhirnya bermain di DBL.

“Senang rasanya bisa lolos Playoffs, apalagi di gim penentu ini kami juga berhasil membalas kekalahan musim lalu dari Stetsa,” ujar Rafi

“Untuk playoff masih banyak yang haru kami perbaiki, tapi untuk saat ini kami mau menikmati kemenangan dan mungkin makan bersama untuk merayakan kemenangan hari ini,” tutup Rafi.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Saksikan Siaran Ulangnya Di Sini!!!

Populer

Penantian Panjang nan Sabar Samantha Wong untuk Bisa Tembus DBL All-Star 2024
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Finis Top 24 Campers di Tahun Terakhir, Rendy Saputra Ikhlaskan Gelar All-Star
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Pertama Kali Ikut DBL Camp, Efrael Yerusyalom Dapat Teman dari Berbagai Daerah