SURABAYA - Seakan tak ingin mengulangi kekalahan di game pertama kemarin. Putra SAIM (Sekolah Alam Insan Mulia) bermain dengan semangat di pertandingan kali ini. Mereka berhasil menekuk SMP Ta'miriyah Surabaya dengan skor 24-13.

Kedua tim bermain saling menyerang dari kuarter pertama. Tetapi SAIM mendapat peluang lebih banyak pada kuarter ini. Merekapun unggul tipis dengan skor 4-2 di kuarter pertama.

Semangat skuad besutan Ghilman Azka masih terjaga di kuarter kedua. Tembakan dua angka dari Muhammad Farhan membuat SAIM unggul 8-3 di kuarter kedua.

SMP Ta'miriyah Surabaya yang belum menyerah mencoba mengejar pada kuarter ketiga. kedua tim sama-sama mengoleksi 6 poin pada kuarter ini. SAIM masih unggul dengan skor 14-9.

Pada kuarter akhir fisik para pemain SMP Ta'miriyah Surabaya sudah mulai menurun. SAIM memanfaatkan kesempatan ini untuk memperlebar jarak. Tembakan tiga angka Muhammad Zufar sukses membuat SAIM menang dengan skor 24-13.

Meskipun memenagkan laga kali ini, SAIM belum berhasil melaju ke babak utama. Coach Ghilman berharap timnya bisa lebih siap tahun depan.

"Tahun ini kita memang kejar tayang. Minim persiapan sehingga para pemain kaget dengan kompetisi besar," ujarnya.

Statistik lengkap game ini bisa kamu lihat di sini.

 

Populer

Highlight DBL Festival 2024: Indra Jegel Sampai Mahalini Buat Kokas Full House!
Ini 8 Campers Peraih Wild Card di Kopi Good Day DBL Camp 2024
Resmi! Berikut Daftar Top 16 Coaches Kopi Good Day DBL Camp 2024
Campers Papua Pesta Pizza untuk Rayakan Tiga Pemain yang Lolos Top 24 Campers
Pecah! Tim Indra Jegel Kalahkan El Rumi di Celebrity Game DBL Festival 2024