Jerih payah Matthew Reuben selama berkarir di basket ternyata membuahkan hasil yang memuaskan. Salah satu buktinya adalah penampilan impresifnya bersama UPH College Tangerang di Honda DBL Banten Series musim lalu. Ia berhasil menjadi top leader rebound seri Banten. Karena karier gemilang, ia mendapatkan beasiswa kuliah melalui jalur prestasi.

Pemain berposisi guard itu telah diterima di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Serpong, Banten. Awalnya, ia memang mendapat tawaran untuk berkuliah di sana. Tanpa ragu, Reuben pun mengambil kesempatan tersebut. "Aku bakal kuliah di UMN dan kebetulan juga dapat jalur prestasi dari basket," ungkapnya.

Lebih lanjut ia menyatakan semua urusan administrasi juga sudah dibereskan. Semua berkas-berkas dan keperluan lainnya sudah diurus. Pebasket 17 tahun itu merasa beruntung dengan bless yang diberikan Tuhan di basket.

Ia amat bersyukur bisa meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Reuben mengambil jurusan Ilmu Komunikasi di UMN. "Jurusan ilmu komunikasi di sana lumayan bagus. Selain itu, kampusnya juga dekat dengan," ujarnya.

Perjuangan selama tiga tahun menekuni basket di UPH College ternyata tidak sia-sia. Meski belum pernah mencicipi gelar juara seri Banten, baginya momen tiga tahun tersebut tidak akan dilupakan.

“Persiapan kami pas final Honda DBL seri Banten nggak akan aku lupakan. Kami menuju ke sana dengan semangat tinggi. Atmofser GOR juga membuat pengalaman tersebut tidak akan terlupakan buatku," tuturnya.(*)

Populer

Kembali Berjaya, UPH College Back-to-back Champion DBL Banten!
Beep Test: Pengertian dan Manfaat untuk Kebugaran
Putri KB Eagles Kembali Sabet Gelar Juara DBL Banten
Penasaran Sepatu Basket Apa yang Cocok Buat Kamu? Yuk Coba Jawab Kuis ini...
Penasaran Rasanya Jadi Juara, MVP, dan First Team? Coba Tanya Kathleen Myer!