JAKARTA - Kehadiran suporter dalam perhelatan kompetisi basket selalu mengundang perhatian. Tanpa adanya suporter, rasanya ada yang tidak lengkap dalam sebuah pertandingan. Selain itu suporter juga mencerminkan kreativitas para siswa dalam mendukung tim basket maupun dance sekolahnya.

Kreativitas itu biasanya diwujudkan dalam berbagai bentuk. Ada yang membuat maskot seperti tim suporter dari Bunda Mulia School. Maskot itu bernama Jaguars. Fyi, maskot yang mewakili kreativitas sekolah asal Ancol itu jadi maskot pertama yang dimiliki peserta Honda DBL Jakarta Series 2019 lohh. Wow, keren kan?

Awal mula penamaan maskot tersebut tak lepas dari tim basket yang dimiliki Bunda Mulia School. Tim basket sekolah itu selama ini punya julukan Jaguars. Agar kompak, nama maskot pun dibuat sama.

“Awalnya kami bener-bener iseng bikin ini. Tapi, setelah itu kami semakin semangat untuk menunjukkan kreativitas dari Bunda Mulia School,” kata koordinator suporter Bunda Mulia School, Margareth Laretta Arifin. 

Bila diperhtikan, maskot Jaguars Bunda Mulia School punya ciri khas tersendiri. Warna kostum didominasi warna kuning kecoklatan dan oranye. Kuning kecoklatan mewakili warna asli hewan jaguar itu sendiri. Sementara oranye diambil dari logo asli tim basket Bunda Mulia School.

Ada pula tambahan atributnya seperti jersey dan celana basket yang dikenakan Jaguars. Itu menegaskan maskot tersebut mewakili olahraga basket lengkap dengan sepatu basket berwarna merah.

Siapa orang di balik maskot tersebut? Dia adalah Zenden Wenas, siswa Bunda Mulia School. Dia berharap maskot tersebut tidak hanya menjadi simbol semata saja, tapi diharapkan bisa menghibur tim sekolahnya ketika bertanding di Honda DBL 2019 DKI Jakarta Series-North Region.

“Sosok maskot jaguar milik Bunda Mulia School ini akan terus hadir dan menghibur teman-teman setiap kali tim basket bertanding. Kami berharap dukungan ini mampu membawa tim basket kmai mencapai kemenangan,” ujar Zenden dengan penuh semangat.()

 

 

 

Populer

Top 24 Campers Kopi Good Day DBL Camp 2024, Temanmu Terpilih!
Jadwal DBL Camp 2024: Scrimmage Game dan Perebutan Wild Card di Hari Kelima!
Top 24 Campers Putra Kopi Good Day DBL Camp 2024
Resmi! Berikut Daftar Top 16 Coaches Kopi Good Day DBL Camp 2024
Jadwal DBL Festival 2024: Merapat ke Kokas! Banyak Selebriti Hadir di Sini...