Selain gelar juara, pada babak Final Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series juga memunculkan nama-nama yang mengisi First Team. Dari 12 nama (10 pemain dan dua pelatih) yang masuk nominasi, telah dikerucutkan menjadi lima pemain dan satu pelatih First Team putri. Termasuk satu Most Valuable Player (MVP) yang lahir dari seri Jogjakarta. Berikut lima pemain dan satu pelatih yang terpilih sebagai First Team Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series sektor Putri.

MVP – Monica Selviana Rivika - SMA STELLA DUCE 1 JOGJAKARTA (Center)

Monica berhasil mengalahkan ratusan nama lain di ajang Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series untuk menyandang gelar MVP. Bukan tanpa alasan pemain bertinggi 174cm ini jadi MVP musim ini. Penampilannya yang mengesankan sepanjang musim ini layak membuatnya mendapat gelar bergengsi tersebut. Bahkan, ia menjadi pemuncak top poin Honda DBL 2021 seri Jogja dengan 90 poin dari empat laga.

Audrey Gunajaya - SMAN 2 JOGJAKARTA (Guard)

Catatan 65 poin dari tiga laga mejadi bukti betapa mengerikannya Audrey musim ini. Bahkan, pemain bernomor punggung 14 ini jadi pemain kunci bagi Smada.

Antrasita Berka Heriyanto - SMAN 4 JOGJAKARTA (Guard)

Meski hanya membawa timnya melangkah ke semifinal, tapi kontribusi Antrasita tak bisa dianggap remeh. Dirinya juga masuk ke dalam jajaran Top Assist dan Top Steals Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series.

Aidah Ayu Kunanti – SMAN 4 JOGJAKARTA (Forward)

Aidah adalah salah satu pemain Patbhe yang moncer soal urusan mencetak poin. Lewat kontribusinya itu, dia berhasil membawa Patbhe melaju hingga semifinal.

Celine Evangelyna Christiawan - SMA STELLA DUCE 1 JOGJAKARTA (Forward)

Sama seperti Monica, nama Ceine masuk First Team karena kepintarannya menjalankan setplay dari sang pelatih. Menjadi tandem Monica, Celine bisa memberikan gelar juara kedelapan bagi Stece pada musim ini.

Pelatih: Rainer Bayu Kusuma – SMAN 1 BANTUL

Tak perlu diragukan lagi kapasitas dari Coach Rainer. Meski dirinya tak berhasil memberikan gelar juara bagi Filial, tapi coach Rainer mampu memberikan prestasi dengan membawa ke final untuk pertama kalinya.

 

Populer

Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Winda Sandia, Dulu Cadangan Mati, Kini Ruki yang Bisa Tembus Skuad All-Star
Ke Amerika! Ini Skuad Elite Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024
Perasaan Emosional Aldo Dharma Kala Terpilih DBL All Star 2024
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA