SMA Gloria 2 Surabaya dan SMAN 20 Surabaya menjadi gim lanjutan hari kedua playoffs Honda DBL with KFC 2022 East Java Series - North Region. DBL Arena cepat memanas sejak kehadiran kedua tim. 

Kompak tampil ngotot demi tiet Sweet Sixteen, kedua tim bahkan sempat saling menyeimbangkan skornya di periode pertama. Namun berkat sumbangan dua poin awal Danendra Ahnaf Athallah penggawa Twenty - sebutan SMAN 20 Surabaya - membuat timnya semakin terpacu mencetak skor. Hasilnya Twenty sukses menorehkan kemenangan dengan skor akhir 46-13.  

Baca Juga: Melaju ke Playoffs, Basket Twenty Menanti Bola Proteam Gratis dari Twyster

Kemenangan ini merupakan hasil Twenty yang sukses memprediksi lawannya beberapa hari lalu. Mirza Syahrizal Fatir, kapten Twenty mengungkapkan timnya sempat memantau strategi Gloria 2 lewat streaming YouTube DBL Play. 

“Pasti senang banget bisa masuk Sweet Sixteen tapi kami juga nggak boleh berlebihan dalam menanggapi euforia kemenangan ini tadi. Selain itu, ini juga berkat kami yang sudah sempat memantau lewat streaming,” jelasnya. 

Meski unggul atas Gloria 2, Mirza menjelaskan masih banyak evaluasi dari laga yang dilakoni baru saja. 

“Tadi masih banyak nyoba-nyoba di kuarter pertama, telat panas, dan kurang bisa memanfaatkan kesempatan-kesempatan emas dengan baik,” tambahnya. 

Kemenangan ini juga memberikan pemantik semangat tersendiri bagi Twenty untuk terus memberikan performa terbaiknya. Latihan dan kerja keras kembali dipadatkan. Target mereka tentu tak sampai di sini. 

Big Eight menjadi target rutin yang terus dikejar mereka setiap tahun. Bahkan demi memacu semangat musim ini skuad Twenty bernazar untuk menggundul rambut jika masuk ke Big Eight. 

Baca Juga: Cara Twyster Bercerita Melalui Koreo Tiga Dimensi

“Teman-teman pada nazar kalau misal bisa masuk Big Eight pada mau gundul. Ini yang bikin jadi motivasi tersendiri sih. Nah, nanti kalau misal sukses masuk Big Eight jadi gundul, nanti bakal buat nazar lain lagi biar lebih semangat masuk Fantastic Four,” tutupnya. (*) 

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Penantian Panjang nan Sabar Samantha Wong untuk Bisa Tembus DBL All-Star 2024
To The Future: Lulus dari SMA, Vito Bratta Merapat ke Universitas Surabaya!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya