Jangan Terlewat! Link Live Streaming DBL Lampung Ada Di Sini

| Penulis : 

Honda DBL with KFC 2022-2023 Lampung Series memasuki hari ketiga. Minggu, 12 Februari 2023 akan tersaji enam laga seru. Tiap sekolah dipastikan kembali beradu demi mendapatkan tiket menuju fase selanjutnya. Hari ketiga ini akan ada pertandingan tiga laga sektor putri dan tiga laga sektor putra. Pemilik gelar terbanyak DBL Lampung akan memulai perjalanannya musim ini.

Seluruh pertandingan DBL Lampung dapat disaksikan langsung di venue dengan membeli tiket melalui aplikasi DBL Play. Atau secara live streaming di Youtube Channel DBL Play. Berikut link live streaming DBL Lampung hari ketiga!

SMA Perintis 2 Bandar Lampung vs SMA Immanuel Bandar Lampung

Hari ketiga akan dibuka oleh tim putra SMA Perintis 2 Bandar Lampung yang berhadapan dengan SMA Immanuel Bandar Lampung ada pukul 11.00 WIB. kedua tim ini akan berebut tiket menuju fase delapan besar.

SMAN 10 Bandar Lampung vs SMAN 1 Metro

Pertandingan kedua ada laga sektor putri. SMAN 10 Bandar Lampung akan menjamu SMAN 1 Metro  di GSG Unila. Laga ketiga akan digelar pukul 12.30 WIB.

SMKN 4 Bandar Lampung vs SMAN 3 Bandar Lampung

Laga ketiga dilanjutkan oleh tim putri SMKN 4 Bandar Lampung yang akan ditantang SMAN 3Bandar Lampung pada pukul 14.00 WIB.

SMAN 2 Bandar Lampung vs SMAn 1 Terbanggi Besar

Laga keempat kembali ke sektor putra. SMAN 1 Terbanggi Besar sudah ditunggu oleh SMAN 2 Bandar Lampung pada babak Sweet Sixteen musim ini. Gim keempat ini akan berlangsung pukul 15.30 WIB.

SMAN 12 Bandar Lampung vs SMA Xaverius Bandar Lampung

Partai kelima kembali giliran skuad putri SMAN 12 Bandar Lampung yang berjuang menghadapi SMA Xaverius Bandar Lampung pada pukul 17.00 WIB. 

SMAN 1 Pringsewu vs SMA YP Unila Bandar Lampung

Laga penutup weekend DBL Lampung mempertemukan tim putra SMAN 1 Pringsewu yang berhadapan dengan SMA YP Unila Bandar Lampung. Smanila adalah salah satu tim kuat dan peraih gelar terbanyak DBL Lampung. Berhasilkah magis Smansa Pringsewu mengejutkan Smanila? Gim penutup rencananya digelar pada pukul 18.30 WIB.

Populer

Melati Tedja, Puteri Indonesia 2024 Alumnus JRBL yang Serba Bisa!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Perasaan Campur-aduk Zihad Visabililah Terpilih DBL All-Star 2024