Sempat Kerepotan, Putra Kosayu Lolos ke Playoffs

| Penulis : 

MALANG-Tim putra SMA Kolese Santo Yusup Malang dibikin kerepotan ketika menghadapi SMA 1 Kejayan, Pasuruan. Kosayu memenangkan pertandingan ini dengan skor 25-19. Kemenangan ini membawa Kosayu lolos ke playoffs.

Putra Kosayu tampak kesulitan pada kuarter pertama. Walaupun demikian, mereka berhasil unggul 4-2. Dominasi mereka berlanjut pada kuarter kedua. Mereka mengakhiri paruh pertama dengan skor 10-5.

Anak asuh Andrie Ekayana melanjutkan dominasinya pada kuarter ketiga. Mereka menambah sepuluh poin, dan unggul 20-12. Kuarter keempat berlangsung lebih sengit. Smanike-sebutan SMAN 1 Kejayan menemukan momentum mereka.

Sayang mereka membutuh lebih banyak waktu untuk mengubah keadaan. Pertandingan berakhir dengan skor 25–19 untuk kemenangan Kosayu. Kemenangan ini membawa Kosayu lolos ke playoffs.

Ketika ditemui seusai pertandingan, pelatih Kosayu, Andrie Ekayana mengaku akan lebih serius untuk menatap pertandingan di babak playoffs. Apalagi banyak hal baru yang ia pelajari selama babak grup.

“Tahun ini semua tim merata dari segi kualitas. Melawan siapa saja rasanya sama saja. Sama-sama seru, dan berat,” ucap Coach Yayan, sapaan akrabnya.

Statistik pertandingan selengkapnya bisa kamu cek di sini.

Populer

Sinlui Kawin Gelar Lagi di DBL East Java Setelah 10 Tahun
Dampingi Richelle, Agus Widjaja: Rasanya Seperti Diberi Penghargaan oleh DBL!
Unik! Berikut Best Three Azarine DBL Dance Competition 2025 Surabaya
Bungkam Prestasi Prima, Al-Maruf Kukuhkan Back to Back Champion dan Kawin Gelar!
Berikut Kopi Good Day First dan Second Team Putra 2025 East Java