Inilah Best 5 UBS Gold Dance Competition Seri Riau

| Penulis : 

Ragam Disney Princess telah ditampilkan oleh seluruh tim dance sekolah yang berpartisipasi di UBS Gold Dance Competition seri Riau. Setelah melalui penjurian yang ketat, kini dari total 23 tim dance terpilih lima tim yang masuk ke dalam jajaran Best 5 UBS Gold Dance Competition seri Riau. Kelima tim dance terbaik ini akan kembali menampilkan koreografi yang apik pada final party Honda DBL 2021 Riau Series, Jumat (28/1) besok.

SMA Darma Yudha Pekanbaru

Achievers Dance sukses menampilkan koreografi yang berani dan tangguh khas Putri Mulan pada gelaran UBS Gold Dance Competition seri Riau. Dibalut kostum bernuansa biru dan merah, mereka menari dan bergerak tanpa sedikitpun celah. Selain itu, mimik wajah yang ekspresif dari para penari pun turut menjadi nilai tambah bagi Achievers sendiri.

SMA Santa Maria Pekanbaru

Seorang prajurit wanita di kekaisaran China, yaitu Putri Mulan juga dipertontonkan oleh tim dance SMA Santa Maria. Mereka sukses membawakan kisah Putri Mulan yang berani dan berkharisma lewat koreografi yang apik dan enerjik.

SMAN 1 Teluk Kuantan

Mengusung kisah Putri Belle dan Si Buruk Rupa, tim dance SMAN 1 Teluk Kuantan sukses bawakan kisah romansa mereka dengan balutan koreografi yang menarik. Tidak mudah menyampaikan kisah seorang putri ke dalam sebuah tarian yang enerjik. Tetapi, mereka berhasil membuktikan bahwa kisah dari Beauty and The Beast tidak hanya tentang kisah romansa, tetapi juga tentang ketulusan seorang manusia.

SMA Dharma Loka Pekanbaru

Siapa yang tak kenal Putri Pocahontas? Seorang putri dengan jiwa petualang dan ambisius. Itu berhasil disampaikan oleh Dharma Loka Street Dance Crew dengan apik dan menarik. Kisah Putri Pocahontas yang jarang diketahui oleh khalayak justru menjadi tontonan yang asyik untuk dinikmati. Terlebih, para penari yang cantik dan gemulai di panggung sukses membuat penonton terhibur dengan tarian yang mereka suguhkan.

SMA Witama Pekanbaru

Inferno Dance Team juga mengusung tema Putri Pocahontas di gelaran UBS Gold Dance Competition. Koreografinya yang enerjik sukses membawa Inferno ke jajaran lima tim dance terbaik. Memang, penampilan mereka sangat menghibur kala jeda pertandingan. Dibalut dengan kostum bernuansa coklat, mereka suguhkan kisah Putri Pocahontas yang berani dan berjiwa petualang. (*)

Populer

Kejar-kejaran Skor Sejak Tip Off, SMAN 3 Banjarbaru Menang Dramatis
11 Varian Rasa Kopi Good Day Yang Wajib Kamu Coba
Ini Dia cara melakukan Basketball Stand Agar Lebih Lincah di lapangan
Preview Semifinal North Region: The Lions Perkuat Defense Lawan Ipsun
7 Tim ini Siap Tampil Maksimal di Honda DBL Seri Manado