Aurellia Azzahra Atmadiredja, salah satu pemain andalan milik tim putri SMA Jubilee Jakarta yang berhasil membawa The Phoenix (sebutan SMA Jubilee Jakarta) ke takhta juara Honda DBL with KFC 2022 DKI Jakarta Series – North & Central Region. Ia juga sekaligus membawa almamaternya menembus partai final Honda DBL 2022 DKI Jakarta Championship Series di tahun pertamanya.

Perempuan dengan zodiak Capricorn ini berhasil membukukan 39 poin, 59 rebound, serta 12 asis selama delapan pertandingan. Musim depan menjadi musim keduanya membela Jubilee di ajang Honda DBL with AZA Wear 2023-2024 DKI Jakarta Series. Banyak sekali modal pembelajaran yang berhasil ia jadikan patokan mengingat namanya juga masuk dalam daftar KFC First and Second Team seri Jakarta yang pada bulan Mei lalu mengikuti KFC DBL Camp 2023.

Baca juga: Racikan Strategi Baru dan Adaptasi AIPL dengan Rookie...

“Saat ini ya persiapan aku latihan buat musim DBL yang baru, beruntung sih dapat banyak ilmu soal basket waktu ikut DBL Camp bulan lalu,” ujarnya. Bahkan, dia sudah meningkatkan intensitas latihannya hanya untuk menyambut DBL Jakarta musim mendatang. “Sudah mulai intes latihan lagi buat persiapan DBL, engga berhenti buat latihan lah pokoknya,” ungkapnya.

Menurutnya pencapaiannya gemilang musim lalu harus segera dilupakan mengingat persaingan DBL Jakarta semakin ketat dan status Jubilee yang sudah bukan lagi sebagai tim debutan. “Kita mulai semuanya dari nol lagi, latihan dari awal lagi biar makin siap menyambut DBL tahun ini,” tandasnya.

Baca juga: Ambisi Mahakam Pertahankan Gelar...

Profil pemain ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Populer

Sinlui Buka Puasa Kawin Gelar di DBL East Java!
Hegemoni Gloria 1 Berakhir, Sinlui Jadi Ratu DBL East Java 2025!
Sekolah di Malaysia, Tsabit Sadewo Ikutan DBL Play Skills Competition
Cek Nih! Kopi Good Day First dan Second Team Putri 2025 East Java
Dampingi Richelle, Agus Widjaja: Rasanya Seperti Diberi Penghargaan oleh DBL!