Lika-liku Persiapan Lions untuk DBL Surabaya

| Penulis : 

Tim putra SMA IPH East Surabaya (Lions) sedang mempersiapkan diri untuk menatap Honda DBL with AZA Wear 2023-2024 East Java Series. Skuad Lions merupakan tim yang ditakuti selama ajang DBL Surabaya. Lions merupakan jawara DBL East Java Series tahun 2017.

Prestasi terbaik mereka selam tiga musim ke belakang adalah menyapa partai semifinal pada musim 2019. Musim lalu langkah Lions terhenti di babak playoffs. Tentunya musim ini mereka ingin berbicara lebih ketimbang capaian musim lalu.

DBL Surabaya belum dimulai, Lions sudah diterpa badai cedera. Dua pemain vital mereka terpaksa harus mengubur mimpinya untuk bisa berlaga pada ajang pelajar paling bergengsi di tanah air, “Ada dua anak yang masih cedera dan masih gak tahu bisa ikut DBL atau engga. Satu itu cedera waktu class meet kena lutut. Satunya lagi kena ankle, ngilu sih pas lihat,” ujar Rafines Farrel, penggawa Lions musim lalu.

Baca juga: Lakoni Banyak Perbaikan, Putra-putri Sixteen Siap Ukir Sejarah Baru

Meski diterpa badai cedera, Rafines Farrel dan kolega tetap percaya diri untuk melantai di DBL Surabaya, “Tetap pede lah, yang penting tampil dulu,” ungkap cowok dengan zodiak Aries tersebut.

Alang rintang kembali berlanjut mengingat komposisi tim yang berubah hampir 50 persen. “Kita ditinggal kakak kelas cukup banyak karena mereka sudah lulus, bisa dibilang selama persiapan DBL Surabaya kita juga berproses untuk belajar bersama sih,” terangnya.

Cobaan kembali datang, kini Rafines Farrel dan kolega perlu membangun chemistry sekaligus atmosfer mengenai DBL Surabaya, “Karena banyak pemain baru ya kita harus pintar-pintar untuk bangun chemistry, kita juga sedang menanamkan atmosfer pertandingan DBL yang wah banget, soalnya ini kita lagi cari tim dance juga,” tandasnya.(*)

Baca juga: Kantongi Banyak Evaluasi, Bigten Siap Beri Dobrakan di Musim Baru

Profil SMA IPH East Surabaya bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Populer

Hasil DBL Yogyakarta: Derbi Bantul Milik Filial, Putra Olifant Mengesankan!
Talented! Aulia Riza, Dancer SDS, Miss Beauty Jatim, Sampai Model Video Klip
Dukung Gebetanmu di Program Vote DBL Favorite 2024 North Sulawesi
Hasil DBL Jakarta Championship: Mahakam Bakal Tantang Buksi!
Final Overtime Setelah 20 Tahun, Gloria 1 Pertahankan Gelar Juara DBL East Java