ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Laga pembuka berjalan dramatis. Pertarungan para srikandi yang mempertemukan SMAN 2 Palu (Smada) dengan SMAN 3 Palu (Smanti) di babak Opening Party Road to DBL Central Sulawesi 2024 pada Senin, 22 Januari 2024 berlangsung sengit.

Meski baru memasuki partai pertama, atmosfer di lapangan langsung terasa panas. Selama 40 menit laga bergulir, poin keunggulan terus berpindah tangan sebanyak enam kali. Hingga putri Smada sukses menutup pertandingan dengan skor tipis 13-11.

Tembok pertahanan kedua tim sama kuatnya. Bahkan di kuarter kedua, Smada dan Smanti sama-sama tak menambah pundi-pundi angka. Alias scoreless. Hingga akhir kuarter ketiga, Smanti masih memimpin satu poin (7-6).

Baca Juga: Jadwal Opening Party DBL Palu: Perebutan Supremasi Jawara Basket Sulteng Dimulai

Keadaan berubah di kuarter pemungkas. Situasi makin memanas. Namun, di posisi inilah Smada berhasil memanfaatkan celah lawan dan membalikkan poin keunggulan. Widhi Aulia Putri menjadi pemain paling gemilang.

SMAN 2 Palu vs SMAN 3 Palu
Selebrasi para pemain SMAN 2 Palu usai dinobatkan sebagai pemenang dalam laga perdananya

Pemain bernomor punggung 11 tersebut sukses membungkus enam angka. Disusul sang kapten, Tirta Putri Handayani dan Nayzilla Zefanya yang masing-masing menorehkan tiga angka.

Hasil yang memuaskan membuat putri Smansa berhak menjadi tim pertama yang melesat ke Fantastic Four. Mereka masih harus menunggu calon lawannya. Yakni antara SMAN 4 Palu dan SMA Al-Azhar Mandiri yang juga bakal bertading di laga Big Eight.

Baca Juga: Hasil Drawing Road to DBL Central Sulawesi 2024: 18 Tim Terbaik Siap Tempur!

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY