Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South telah usai pada Kamis, 26 September 2024, lalu. Kompetisi yang digelar sejak 4 September 2024 itu menyisakan banyak memori indah dan menyenangkan.

Tidak hanya untuk pemain, tim dance, dan ofisial saja, melainkan juga untuk barisan suporter yang turut memenuhi bangkut tribun DBL Malang di GOR Bimasakti Malang. Ribuan supporter dari sekolah masing-masing selalu setia mendampingi sekolah mereka yang tampil.

Nah, kreativitas barisan supporter ini juga menjadi daya tarik dan ada penilaiannya sendiri. Seluruh suporter yang hadir di GOR Bimasakti tentu memberikan kreativitas terbaik mereka selama mendukung tim basket dan dance kebanggaan.

Baca juga: Kosayu Sukses Kawin Gelar di DBL Malang!

Sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas supporter itu, DBL Indonesia memberikan predikat Supporter Award bagi supporter terbaik yang telah meramaikan tribun DBL Malang.

Dari ratusan barisan supporter yang hadir, DBL Indonesia memilih tiga supporter terbaik yang mendapatkan predikat Supporter Award di DBL Malang.

Berikut adalah tiga supporter yang berhasil mendapuk Supporter Award di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South!

1. SMAN 3 Malang - Bhawikarsu

2. SMAN 9 Malang - District Nine

3. SMAN 4 Malang - Stetsa La Familia

Populer

War Ticket Alert! Nih Seat Plan dan Harga Tiket Final DBL Jakarta di Indonesia
Cek! Berikut Cara Beli Tiket Final DBL Jakarta 2025 Secara Online di DBL Play
Jadwal dan Link Live Streaming DBL East Java Championship, Kamis 30 Oktober
Hasil DBL Yogyakarta: Putri Olifant dan Pasukan BOSA ke Final (Lagi)
Rekor Kemenangan Buksi Pecah, Pangudi Luhur Paksakan If Necessary!