Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South telah usai pada Kamis, 26 September 2024, lalu. Kompetisi yang digelar sejak 4 September 2024 itu menyisakan banyak memori indah dan menyenangkan.

Tidak hanya untuk pemain, tim dance, dan ofisial saja, melainkan juga untuk barisan suporter yang turut memenuhi bangkut tribun DBL Malang di GOR Bimasakti Malang. Ribuan supporter dari sekolah masing-masing selalu setia mendampingi sekolah mereka yang tampil.

Nah, kreativitas barisan supporter ini juga menjadi daya tarik dan ada penilaiannya sendiri. Seluruh suporter yang hadir di GOR Bimasakti tentu memberikan kreativitas terbaik mereka selama mendukung tim basket dan dance kebanggaan.

Baca juga: Kosayu Sukses Kawin Gelar di DBL Malang!

Sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas supporter itu, DBL Indonesia memberikan predikat Supporter Award bagi supporter terbaik yang telah meramaikan tribun DBL Malang.

Dari ratusan barisan supporter yang hadir, DBL Indonesia memilih tiga supporter terbaik yang mendapatkan predikat Supporter Award di DBL Malang.

Berikut adalah tiga supporter yang berhasil mendapuk Supporter Award di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South!

1. SMAN 3 Malang - Bhawikarsu

2. SMAN 9 Malang - District Nine

3. SMAN 4 Malang - Stetsa La Familia

Populer

Hasil Drawing Seri Bali: Waspadai Kekuatan dan Motivasi Tim Kuda Hitam
Putri KB Eagles Kembali Sabet Gelar Juara DBL Banten
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Preview Opening Party Seri Jaktim: SMA Budhaya 2 Bertekad Kalahkan Sapta Eka
11 Varian Rasa Kopi Good Day, Kopi Anak Muda yang Wajib Banget Kamu Coba