Bali-Srikandi Smansa -sebutan SMAN 1 Denpasar- hanya tinggal selangkah lagi untuk bisa mempertahankan gelarnya musim ini. Pada partai final besok, mereka akan bertemu dengan SMA Soverdi Tuban.

Di musim ini, hadirnya Made Rania Calista Suhadhi menjadi pemainn yang paling moncer di jajaran skuad Smansa. Ia mengoleksi 49 poin dari total 161 poin yang dihasilkan timnya. Tak hanya itu, ia juga membukukan 11 total rebounds dan delapasn assists.

Selain Made Rania, Smansa juga memiliki jajaran pemain yang tak kalah gemilang.  Ni Made Dwi Ratna Cahyanti dan  A. A Wandasari Oceanti menjadi duo yang berbahaya ketika berada di lapangan. 44 poin yang mereka hasilkan di sepanjang musim ini menjadi bukti betapa berbahayanya kedua pemain ini.

Pada laga final nanti, Asisten Pelatih Smansa Denpasar I Putu Gede Adi Setiawan,akan kembali mempertajam finishing. Apalagi, di beberapa pertandingan sebelumnya, banyak sekali peluang yang gagal dikonversikan. “Kita siap lawan siapapun di babak final,” ujarnya.

Baca juga:

Menanti Semifinal Seri Bali: Ambisi Srikandi Smansa Lanjutkan Tradisi Juara

Srikandi Smansa Denpasar Langkahkan Kaki ke Babak Final

Populer

Hasil DBL Kupang 2025-2026: Finalis Musim Lalu Pulang, Eagles Terbang ke Final!
Hasil DBL Lampung: Tiket Final Komplet, Sepuluh Solid Melangkah ke Partai Puncak
Road to DBL Camp 2026 Sudah di Depan Mata, 68 Pemain Siap Rebut Tiket DBL Camp!
Inilah Best Five Azarine DBL Dance Competition 2025-2026 Lampung
Maikel Silvester Medah Ingin Meneruskan Jejak Prestasi Sang Kakak di DBL Kupang