Sebanyak dua tiket menuju putaran semifinal AZA 3X3 Competition 2025 West Nusa Tenggara sudah dibagikan, pada Jumat, 19 September 2025.

Kini, kursi semifinal sudah punya penghuninya masing-masing. Termasuk SMAN 1 Terara dan SMAN 9 Mataram Tim A yang berhasil memenangkan laga kali ini.

Penasaran bagaimana hasil dari pertandingan AZA 3X3 Competition 2025 West Nusa Tenggara hari keempat? Berikut selengkapnya.

SMAN 1 Terara vs MAN 1 Mataram (PUTRA)

SMAN 1 Terara meraih kemenangan mutlak atas MAN 1 Mataram di laga perempat final. Mereka menutup pertandingan dengan skor 10-3 sekaligus mengamankan satu tiket menuju semifinal.

Di balik kemenangan manis tersebut, Achmad Firosyal Jinan tampil menonjol dengan torehan lima poin dan keluar sebagai top skor bagi SMAN 1 Terara.

Baca Juga: Hasil AZA 3X3 Competition 2025 West Nusa Tenggara, Kamis, 18 September 2025

SMAN 5 Mataram vs SMAN 9 Mataram Tim A (PUTRA)

SMAN 9 Mataram sukses melanjutkan tren positif sekaligus memastikan langkah mereka ke babak semifinal. Kepastian itu datang setelah mereka menundukkan SMAN 5 Mataram dengan skor 9-5.

Barisan pemain SMAN 9 Mataram tampil solid, dengan seluruh pemain ikut menyumbang angka. Dari semuanya, Ahmad Zacky mencatat poin terbanyak dengan torehan empat angka.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026. 

Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Jadwal pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025 West Nusa Tenggara akan di-update secara berkala di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Kembali Berjaya, UPH College Back-to-back Champion DBL Banten!
Putri KB Eagles Kembali Sabet Gelar Juara DBL Banten
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Kamu Peserta DBL Lampung 2025-2026? Nih Jadwal Technical Meeting-nya!
Adelaide Callista Belajar Tiga Hal ini dari Dempo dan Honda DBL Camp