DBL Academy Championship 2025 akan berlangsung dalam waktu dekat! Gelaran ini nantinya berpusat di DBL Academy Yogyakarta pada 7 sampai 9 November 2025. 

DBL Academy Championship 2025 yang sebelumnya dikenal sebagai DBL Academy Festival menjadi kesempatan unjuk gigi bagi seluruh murid DBL Academy yang tersebar di tiga cabang, yakni Surabaya Barat, Surabaya Timur, dan Yogyakarta. 

Melalui acara ini, para murid dari seluruh jenjang, mulai dari level Hoops hingga Elite, mendapat kesempatan untuk mempraktikkan ilmu yang sudah dipelajari di DBL Academy. Selama prosesnya, tim pelatih turut mengawasi perkembangan tiap pemain secara langsung. 

“Tujuannya bahwa ajang ini adalah ajang nasional bagi internal DBL Academy di setiap cabang dengan kurikulum dan metode pembelajaran yang sama. Championship ini menjadi salah satu student journey anak-anak DBL Academy yang akan dilihat perkembangannya oleh Divisi Kepelatihan,” ungkap Madya Firman, Kepala Pelatih DBL Academy. 

Baca Juga: Tanding di Korea Selatan Jadi Pengalaman Baru Skuad DBL Academy Selection 2025!

Lebih lanjut, coach Firman (sapaan karibnya) menuturkan bahwa jumlah peserta yang terlibat kali ini meningkat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Tercatat, 265 siswa DBL Academy dan 25 siswa invitasi jenjang SMA ikut meramaikan persaingan DBL Academy Championship 2025. 

Seluruh peserta tersebut akan terbagi dalam empat tingkatan berbeda sesuai usia, antara lain Hoops, Rookie, Starter, dan Elite. 

“Kategori yang dipertandingkan di dalamnya juga lebih banyak di tahun ini, yaitu Yellow Hoops Mix, Yellow Rookie Boys, Rookie All Girls, Yellow Starter Boys, dan Starter All Girls,” ungkap coach Firman. 

“Penambahan kategori ini diharapkan membuat semua juga bisa merasakan event ini. Tidak hanya pemain, tetapi pelatih juga akan banyak yang terlibat,” sambungnya. 

Di samping itu, coach Firman turut menambahkan bahwa ajang DBL Academy Championship 2025 dapat menjadi langkah penting menuju pembukaan cabang DBL Academy di Jakarta pada tahun depan. 

Baca Juga: Asah Fundamental di DBL Academy, Muhammad Rizky Bawa Perunggu untuk Sidoarjo!

Dengan begitu, semakin banyak pula siswa yang tertarik untuk menggeluti olahraga basket secara serius. 

“Pertama, semakin membuat value di DBL Academy semakin kuat di semua branch dan tentunya akan banyak lagi anak-anak yang semakin mencintai bola basket yang akhirnya membuat talenta di basket semakin tumbuh,” pungkasnya. 

Sebanyak 30 pertandingan dari berbagai jenjang dipastikan mengisi rangkaian DBL Academy Championship 2025. 

Bagi yang belum bisa menyaksikan secara langsung, tak perlu khawatir. Sebab, seluruh laga disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube DBL Academy. Maka dari itu, jangan sampai terlewat!

Populer

Tiket Harga Normal Final DBL Jakarta 2025 di Indonesia Arena Siap Rilis!
Sekalian Konser! Final DBL Jakarta 2025 Siapkan Concert Zone di Indonesia Arena
Gini Cara Dapetin Bundling Tiket Final DBL Jakarta dan Sepatu Keren AZA!
Selamat Berlaga! Ini Daftar Student Athlete yang Tanding di Final Popnas 2025
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya