ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Suporter SMAN 8 Surabaya tak pernah absen dari tribun DBL Arena. Wolumania -sebutan suporter SMAN 8 Surabaya- selalu mengawal para kebanggannya berlaga pada Honda DBL with KFC 2022 East Java Series - North Region.

Hari ini (7/9), merupakan dino e arek-arek Wolumania. Lantaran 1.000 orang berbaju hitam ini datang tak hanya sekadar mendukung tim putra basketnya. Mereka juga hadir untuk merayakan hari jadi sekolahnya yang ke-57 yang bertepatan pada 4 September 2022 lalu.

Sepulang sekolah, suporter SMAN 8 Surabaya ini berbondong-bondong memenuhi sisi barat tribun. Tak lupa alunan perkusi dan teriakan chant terus terdengar selama pertandingan berlangsung. Mereka berusaha untuk menyalurkan semangat kepada srikandi Delapan (sebutan basket SMAN 8 Surabaya).

Baca Juga: Totalitas Tanpa Batas! Fourteenation Sulap Tribun Jadi Kerajaan Mesir

Di pertengahan laga, Wolumania mulai menunjukkan aksinya. Dimulai dengan koreo kertas tiga layer yang bertuliskan ‘Romansa Nostalgia Wolumania’. Raya dan Regal selaku  capo SMAN 8 Surabaya ini mengajak para suporter dan juga penonton untuk menikmati momen nostalgia bersama.

“Kan bertepatan sama ulang tahun sekolah kita, lah hari ini kebetulan match terakhir kita, jadi sekalian lah merayakan kayak mengenang 57 tahun yang lalu. SMAN 8 seakan-akan kayak baru lahir gitu Mbak, jadi di ulang tahun ke-57 jadi kita mau nostalgia yang dulu-dulu,” ungkap keduanya.

Tak lengkap rasanya jika tak mengulik cerita di balik koreo tiga dimensi milik Wolumania. Kali ini mereka membawakan sebuah kain raksasa yang bergambarkan gabungan karakter dari koreo-koreo sebelumnya sambil membawa kue ulang tahun.

“Untuk gambarnya sendiri itu yang pertama itu ada orang yang menggambarkan kita seperti kita sebagai pelajar. Yang kedua itu, seperti pahlawan. Dua karakter itu ngambil dari koreo sebelumnya, kan romansa nostalgia jadi bertemu lagi,” timpalnya.

Baca Juga: Berawal "Panggil” Makhluk Mitologi Nordik, Berakhir Dihantui Sosok Misterius

Meski sedang bersuka cita, namun raut kecewa dan kesedihan yang tak terbendung juga terpampang di wajah kawanan Wolumania. Srikandi Delapan gagal memberikan kado persembahan bagi sekolah tercinta. Pasalnya, mereka hari ini menelan kekalahan atas Castle (SMAN 1 Puri Mojokerto).

“Terus semangat berlatih, jangan mudah kendor, dan siapkan mental untuk DBL selanjutnya,” secuil pesan dari Wolumania untuk Delapan. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY