ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SMA Regina Pacis Bogor merupakan pemilik tahta Honda DBL 2019 West Java Series. Hasil itu berhasil mereka dapatkan usai meringkus SMAN 2 Bandung di laga Final Party dengan skor 76-70. Musim ini mereka kembali berlaga di Opening Party pada Sabtu, 19 November 2022.

Berlangsung di GOR Pajajaran Bogor, Recis -julukan SMA Regina Pacis Bogor- bersua dengan SMAN 4 Cibinong. Meski sempat absen musim lalu, namun tim asuhan Fajar Maulana itu tampil mendominasi sejak tepis mula. Bahkan mereka terus memimpin skor selama jalannya pertandingan dan menutup laga dengan keunggulan 47-28. .

Hal itu tentu tidak terlepas dari peran penting guard sekaligus kapten SMA Regina Pacis Bogor. Adalah Aditya Wiguna Sulistiyo yang sukses menorehkan double-double dengan menyumbangkan 16 poin dan 11 rebound di laganya kali ini.

Baca Juga: Inilah Pemuncak Top Leader Putri Musim Lalu, Siapakah Penantangnya?

Bahkan ia bermain dengan catatan waktu 38 menit 1 detik. Dengan ini, Aditya juga menjadi penyokong poin terbanyak bagi timnya. Disusul dengan Felix Nolanda dan Kevin Then yang masing-masing memasukkan 8 dan 7 angka.

Di balik aksi ngototnya, ternyata Aditya Wiguna hanya ingin menampilkan yang terbaik di tahun terakhirnya membela Recis. Di samping itu juga membalas tuntas kerinduannya pada gelaran Honda DBL with KFC 2022 West Java Series – West Region.

“Pasti semangat dan akan berjuang mati-matian karena ini kesempatan terakhir saya dan tiga teman lainnya. Pokoknya kami melihat setiap game harus maksimal dan nggak boleh merendahkan lawan. Intinya dari awal sampai akhir nggak ada kata lengah,” ujar pemain bernomor punggung lima itu.

Baca Juga: Siapakah yang Berhasil Memecahkan Deretan Top Leader Putra Musim Lalu?

Pada kesempatan yang akan datang, SMA Regina Pacis Bogor akan disandingkan dengan SMAN 1 Gunung Putri yang sudah bertengger di bagan tunggu. Rencananya kedua tim akan bertanding pada Selasa, 22 November 2022 pukul 12.30 WIB untuk saling berebut tiket Big Eight.

“Pokoknya kita play as a team, musuhnya siapapun harus kami hadapi bersama dan percaya diri. Step by step, game per game, points by points, semoga kami bisa kerja sama dan konsisten sampai ke final,” pungkas Aditya. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:


  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY