Partai yang dinanti pada DBL Madiun bakal segera berlangsung. Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-West Region segera digelar, Jumat, 18 Agustus 2023 di Gelanggang Olahraga (GOR) Wilis Madiun.

Final Party merupakan kesempatan terakhir bagi para penggawa tim finalis untuk mengerahkan segalanya dan memberikan semuanya. Demi satu cita, mengharumkan nama sekolah lewat gelar juara.

Putra SMAN 2 Madiun menjadi satu-satunya sekolah asal Madiun yang berada di partai final. Sekedar pengingat, SMAN 2 Madiun adalah pemegang takhta musim lalu. Jelas misi mereka besar. Selain menjaga marwah juara, mereka juga menjaga title penguasa DBL Madiun tetap di Kota Madiun.

Baca juga: Final Party Pond's Men 3X3 Competition 2023 Seri Madiun

Lawannya juga bukan sembarangan. SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung punya sejarah panjang dengan DBL East Java Series. Yup, pada tahun 2005 SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung adalah kampiun DBL East Java Series.  Partai final sektor putra sendiri akan berlangsung pukul 18.15 WIB.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Baca juga: Final Party DBL Madiun Siapa yang Punya?

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Laga Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-West Region disiarkan secara eksklusif fi channel YouTube Good Day ID!

Berikut live streaming Final Party sektor putra Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-West Region di sini!

Populer

Siapkan Dirimu, Pendaftaran DBL 2025-2026 di Tujuh Kota Terakhir Bakal Dibuka!
Sinlui Kawin Gelar Lagi di DBL East Java Setelah 10 Tahun
Ralphael Menatap Indonesia Arena dan Warisan Buksi di Tangan Sang Adik!
Bungkam Prestasi Prima, Al-Maruf Kukuhkan Back to Back Champion dan Kawin Gelar!
Juara Baru! Srikandi Kalam Kudus Jadi Ratu DBL Solo 2025