ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Juara baru. Pasukan SKPNK (SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta) keluar sebagai jawara baru Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series-South Region.

Yup, ini merupakan tahun kedua SKPNK terjun dalam ajang DBL Solo. Final pertama dan langsung menjadi juara. Kesatria SKPNK berhasil memulangkan kampiun DBL Central Java Series tahun 2021, SMA Warga Surakarta, dengan skor akhir 57-35.

Permainan cepat SKPNK tidak bisa diredam oleh anak-anak Smarga (SMA Warga Surakarta).  Mereka bahkan berhasil merusak misi kawin gelar SMA Warga Surakarta untuk DBL Solo musim ini.

Bermain tanpa center murni, SKPNK bahkan berhasil unggul dalam total perolehan rebound. Total SKPNK berhasil mengoleksi 61 rebound. Sedangkan Smarga mencetak 56 rebound.

Charisto Okta lagi dan lagi menjadi aktor antagonis bagi setiap lawan SKPNK. Pada laga kali ini ia mencetak 21 poin dengan tambahan 7 rebound. Pemain yang memiliki tinggi hanya 153 sentimeter tersebut memasukkan 9 tembakan dari 16 percobaan. 

Baca juga: Srikandi Smarga Tahbiskan Diri Jadi Ratu DBL Solo!

"Kuncinya itu main lebih sabar, percaya sama teman, sama waktu sudah masuk lapangan ya sudah percaya diri aja," ujar Charisto Okta.

Miguel Stevincent menorehkan dobel-dobel dengan catatan 11 poin plus 11 rebound. Adiknya, Haviere Noah melengkapi daftar pemain SKPNK yang mencetak dua digit angka dengan tambahan 12 poin.

Meskipun tumbang, Smarga akan menemani SKPNK untuk melaju ke babak Big Four Central Java Series. Nantinya Smarga bakal bertemu dengan jawara DBL Semarang, SMA Tritunggal Semarang. Pasukan SKPNK bakal menantang runner up DBL Semarang, SMA Karangturi Semarang.

"Kalau sudah masuk babak Big Four (Big Four Central Java Series) semua tim patut diwaspadai. Soalnya ya mereka yang lolos adalah tim terbaik pada setiap region. Tim lawan (SMA Karangturi Semarang) jelas bagus sekali. Mungkin yang perlu kita benahi itu cuman menjaga waktu rest anak-anak secara optimal dan tepat saja," terang coach Ferry, pelatih SKPNK yang ternyata memiliki zodiak Pisces.

Ajang DBL Solo sendiri masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY