ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Opening Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series telah berlangsung pada Sabtu, 6 Januari 2024, di GOR Kota Baru, Jambi. Seremonial pembuka yang menjadi hari pertama dari DBL Jambi ini menyajikan enam pertandingan seru.

Baca juga: SMAN 12 Muara Bungo Menang Tipis, Zharra Diva Bawa SMAN 2 Tebo Kalahkan Lawan

Pertandingan pertama dibuka oleh tim putri SMK Unggul Sakti Jambi yang melawan SMKN 1 Kota Jambi. Mereka bertanding pukul 11.00 WIB. Pertandingan ini berhasil dimenangkan oleh Unggul Sakti setelah memimpin sepanjang kuarter.

Kemenangan putri Unggul Sakti disusul oleh putra SMAN 4 Kota Jambi yang juga berhasil mengandaskan SMKN 1 Kota Jambi. Dengan hasil ini, wakil dari SMKN 1 Kota Jambi sudah gugur di laga perdana mereka.

Berikut adalah hasil pertandingan Opening Party DBL Jambi selengkapnya!

SMK UNGGUL SAKTI JAMBI VS SMKN 1 KOTA JAMBI

Tim putri SMK Unggul Sakti Jambi berhasil membuka Opening Party DBL Jambi dengan kemenangan atas SMKN 1 Kota Jambi (Smeansa) dengan skor akhir 23-13. Kemenangan ini didapat oleh Unggul Sakti setelah mereka memimpin pertandingan sepanjang kuarter.

Baca juga: Merapat! Ini Cara Vote DBL Favorite Player, Dancer, dan School DBL Jambi...

Unggul Sakti berhasil melaju 5-2 di kuarter pertama. Meski mendapat tekanan di kuarter kedua dari anak-anak Smeansa, putri Unggul Sakti berhasil memanfaatkan kelemahan stamina Smeansa yang mulai menurun dengan menambah 12 poin di sisa dua kuarter akhir.

Secara keseluruhan, Unggul Sakti mempunyai kekuatan yang cukup merata. Seluruh pemain lima pertama mereka mencetak poin untuk tim. Angelica Marcelia memimpin dengan 9 poin dan 6 rebound.

SMAN 4 KOTA JAMBI VS SMKN 1 KOTA JAMBI

Moncer! Tim putra SMAN 4 Kota Jambi (Four) berhasil memulangkan SMKN 1 Kota Jambi (Smeansa) dengan skor akhir 29-15. Kemonceran Four di laga perdana ini ternyata berkat kontribusi besar dua senjata andalan mereka.

Baca juga: Voting Sekolahmu di BeAT Most Favorite Supporter DBL Jambi, Yuk!

Muhammad Zaky dan Dio Ramadhan jadi pemain andalan bagi Four. Zaky berhasil menorehkan double-double pertama di DBL Jambi tahun ini dengan 10 poin dan 11 steal, disusul oleh Dio dari bangku cadangan dengan 10 poin dan 5 rebound.

Secara keseluruhan, Four sendiri memang berhasil memimpin sejak kuarter pertama. Mereka berhasil mencetak 6 poin tanpa balas. Hingga kuarter empat, Smeansa nyaris tak pernah mengejar poin. Hal itu membuat Four berhasil melaju ke babak berikutnya.

SMA KARUNIA GLOBAL SCHOOL JAMBI VS SMAN 8 KOTA JAMBI

Menang besar! Tim putra SMAN 8 Kota Jambi (Smandel) berhasil memetik kemenangan besar di laga perdana mereka. Melawan SMA Karunia Global School, Smandel lolos ke babak berikutnya setelah mengantongi skor akhir 50-18.

Sempat sengit di kuarter pertama, Smandel akhirnya berhasil lolos dari kejaran KGS di kuarter berikutnya. Mereka berhasil menambah dua digit angka di kuarter kedua. Sementara KGS harus tertinggal setelah hanya menambah 7 poin hingga pertandingan berakhir.

Smandel sendiri cukup merata. Dari 10 pemain, hanya dua orang yang tidak mencetak poin. Sementara dua pemain Smandel lainnya mencatatkan dua digit poin. Frankly Pane kuat dengan 15 poin dan 5 rebound. Disusul oleh Daffa Hasbullah dengan 11 poin dan 2 rebound. 

SMAN 3 KOTA JAMBI VS SMAN 5 KOTA JAMBI

Pertandingan sengit terjadi antara tim putra SMAN 3 Kota Jambi (Netco) melawan SMAN 5 Kota Jambi (Lima). Laga keempat di Opening Party DBL Jambi ini berhasil dimenangkan oleh Lima dengan skor akhir 22-19.

Pertandingan berlangsung alot sejak awal kuarter. Hanya saja, tensi kian memanas ketika memasuki kuarter pamungkas. Lima yang berhasil memimpin pertandingan harus menerima tekanan berat dari Netco hingga kuarter ketiga usai.

Puncaknya, Netco berhasil menipiskan jarak hingga selisih satu poin pada satu menit sebelum pertandingan usai. M Farhan Hadi berhasil memastikan kemenangan Lima lewat tembakan dua poinnya di 15 detik sebelum buzzer berbunyi.

SMA XAVERIUS 1 VS SMAN 1 KUALA TUNGKAL

Sengit! Partai kelima di Opening Party DBL Jambi berlangsung panas. Pertandingan ini berhasil dimenangkan oleh SMAN 1 Kuala Tungkal (Smansa) atas SMA Xaverius 1 Jambi dengan skor akhir 16-10.

Paruh pertama pertandingan, dua tim ini sama-sama tak ingin kehilangan kans untuk melaju ke babak berikutnya. Smansa yang lebih dulu melaju di kuarter pertama harus menerima serangan balik dari Xaverius di kuarter berikutnya dan membuat kedudukan imbang (6-6).

Kendati demikian, Smansa sukses meninggalkan Xaverius di kuarter ketiga yang tanpa poin. Mereka berhasil menambah 10 poin hingga pertandingan berakhir. Kemenangan ini membuat Smansa melaju ke babak berikutnya.

SMA UNGGUL SAKTI JAMBI VS SMAN 1 BATANG HARI

Tim putra SMA Unggul Sakti Jambi berhasil menutup Opening Party DBL Jambi, 6 Januari 2024, dengan kemenangan atas SMAN 1 Batang Hari (Smansa) dengan skor 20-15. Kemenangan ini tidak mudah didapat oleh Usakti.

Meski berhasil unggul hingga kuarter kedua, Usakti sempat kehilangan sentuhan mereka di kuarter ketiga. Hasilnya, Smansa berhasil menyamakan kedudukan (11-11) ketika kuarter ketiga usai.

Tekanan ini ternyata berhasil dikembalikan oleh anak-anak Usakti. Dalvin Savero membuka kesempatan untuk Usakti memenangkan pertandingan lewat torehan 7 poinnya di kuarter pamungkas. Total poin itu juga menjadi keseluruhan poin yang didapat Dalvin ketiga bermain selama empat kuarter penuh.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY