Persaingan campers di Kopi Good Day DBL Camp 2025 makin sengit dan terjal. Mereka harus menjalani latihan beragam dan berbeda di setiap harinya. Tidak hanya itu, campers juga harus menjaga konsistensinya di tengah jadwal latihan yang padat.
Dari total 262 campers dan 54 pelatih terpilih, kini mereka telah terseleksi di pemusatan latihan terbesar se-Indonesia itu. Dari hasil penilaian oleh para pelatih WBA dan DBL Academy, saat ini telah terpilih Top 50 Campers.
Ke-50 pemain terbaik itu akan kembali diseleksi dan lebih mengerucut, yakni menjadi 24 pemain terpilih. Mereka akan mendapat predikat Top 24 Campers.
Top 24 Campers sendiri akan diumumkan pada Kamis, 1 Mei 2025. Pemain yang terpilih ini diseleksi berdasarkan penilaian sejak awal DBL Camp 2025 berlangsung dan konsistensi mereka sampai saat ini.
Nantinya, Top 24 Campers akan kembali bersaing untuk memperebutkan gelar utama, yaitu Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2025 yang bakal mendapat kesempatan belajar dan bertanding ke Amerika Serikat.
Bagi pemain yang tidak terpilih (unselected campers), jangan berkecil hati. Kopi Good Day DBL Camp 2025 tetap memberlakukan sistem Wild Card. Empat pemain putra dan empat pemain putri dari unselected campers akan dipilih untuk masuk dalam Wild Card.
Berikut adalah nama-nama pemain putra yang masuk dalam Top 24 Campers Kopi Good Day DBL Camp 2025 selengkapnya!