Selain pertandingan seru antara tim basket putri SMAN 71 Jakarta melawan SMAN 59 Jakarta, penonton juga digetarkan oleh aksi memukau tim dance kedua sekolah di Azarine DBL Dance Competition 2025 East Jakarta.
Keduanya tampil dengan konsep unik yang diselaraskan dengan tema besar DBL musim ini, “Shine Like A Star.”
Tracesa -tim dance asal SMAN 71 Jakarta- membawakan tarian Ratoh Jaroe sebagai konsep utama. Tarian ini menekankan nilai kebersamaan sebagai kunci untuk meningkatkan cahaya yang ingin mereka pancarkan.
Gerakan energik di atas panggung menjadi simbol semangat generasi muda yang selalu berani mencoba, bekerja sama, dan pantang menyerah demi meraih mimpi.
Ratoh Jaroe yang sangat mengandalkan kekompakan menjadi pesan utama dari penampilan Tracesa. Setiap anggota memainkan peran penting dalam memancarkan cahaya tersebut.
Melalui performa memukau, mereka ingin menunjukkan bahwa kerja keras dan kebersamaan dapat menyatukan, sekaligus membuat mereka semakin bersinar di mana pun berada.
Baca Juga: Nuansa Koboi Ala 4Tune dan Seruan Kepercayaan Diri dari VENIDICI
%20SMAN%2059%20Jakarta.jpg)
Penampilan perdana tim dance SMAN 59 Jakarta di panggung Azarine DBL Dance Competition 2025 East Jakarta
Sementara itu, Trancelix -tim dance asal SMAN 59 Jakarta- membawakan konsep pantang menyerah. Pertunjukan mereka mengisahkan perjalanan seorang bintang kecil yang rapuh ketika mencari cahaya, namun tidak pernah berhenti mencoba.
Di setiap kejatuhan, selalu ada pelajaran tentang keberanian. Hingga akhirnya, pada titik terendah, sang bintang menemukan kekuatan dari dalam dirinya sendiri.
Transformasi itu divisualisasikan lewat kostum berkilau terang, yang menandai perubahannya. Kini ia tak lagi mengejar cahaya, melainkan menjadi cahaya itu sendiri.
Melalui penampilan fantastis tersebut, Trancelix ingin menyampaikan pesan bahwa bintang sejati adalah mereka yang memilih untuk terus hidup, menari, dan percaya pada dirinya sendiri.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Penampilan tim dance SMAN 71 Jakarta dan SMAN 59 Jakarta di Azarine DBL Dance Competition 2025 East Jakarta bisa disaksikan lewat tayangan ulang di bawah ini