ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

PALEMBANG-Laga penutup hari kedua Honda DBL South Sumatera Series 2019 berlangsung sengit. Pasalnya, ada aroma dendam yang mengitari laga ini. Di tahun lalu, SMA Xaverius 3 (Xavega) dan SMA Muhammadiyah 1 (Smamsa) pernah bertemu di fantastic four. Namun, saat itu Xavega memupus mimpi Smamsa dengan mengalahkannya. Kekalahan itu, disimpan untuk menjadi pembalas di tahun ini. Mimpi mereka berhasil. Karena, di akhir laga, Smamsa berhasil paksa Xavega berlutut, dan balaskan dendam tahun lalu dan ukirkan kemenangan dengan skor 24-6.

Mengawali kuarter pertama dengan dengan tempo yang lamban, Smamsa terlebih dahulu unggul 2 angka. Point itu, adalah angka semata wayang yang lahir di kuarter pertama. Sementara, di kuarter kedua, masing-masing tim sama-sama menorehkan 2 angka. Skor 4-2 bertahan hingga pauh pertama usai.

Memasuki kuarter ketiga, SMA Muhammadiyah 1 Palembang mulai tampil beringas. Mereka melesatkkan delapan poin tambahan, sementara tak memberi kesempatan satu angka pun bagi si lawan. Akibatnya, Smamsa semakin berada di atas angin. Keunggulan mereka semakin memuncak tatkala pertandingan memasuki kuarter pamungkas. Smamsa kian trengginas, sementara Xavega gagal mengembangkan permainannya. Alhasil skor 24-6 sukses balaskan dendam kekalahan Smamsa tahun lalu atas Vanega.

 

"Pertandingan kali ini adalah pertemuan yang ketiga dengan Xavega. Jadi kami sudah mempersiapkan dan mengetahui kelemahan tim lawan. Walaupun begitu, rasa gugup tidak dapat kami hindari ketika bermain tadi. Tapi alhamdulillahdengan persiapan yang lebih siap membuat kami merasa percaya diri pada pertandingan hari ini," ujar Athira, kapten Smamda.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY