ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Aksi Sherly Fabiola di Honda DBL with Kopi Good Day 2025 Yogyakarta

Salut untuk teman-teman student athlete Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 yang kini duduk di bangku kelas 12 SMA. Selain kerja keras demi mengukir cerita indah di lapangan, mereka juga berjuang untuk menjaga nilai akademik tetap seimbang.

Apalagi beberapa dari mereka baru saja menyelesaikan Tugas Kemampuan Akademik (TKA). Bahkan beberapa dari mereka sempat absen untuk tidak mengikuti simulasi TKA karena berhalangan.

Cerita menaklukkan TKA kali ini datang dari Sherly Fabiola, student athlete asal SMA BOPKRI 1 Yogyakarta.

Yap, Sherly sempat absen untuk mengikuti simulasi karena terjun di salah satu ajang basket.

Baca juga: Berhasil Bawa Patbhe ke Final DBL Yogya, Sarah Ayu Ihsani Langsung Fokus TKA

“Aku sempat dispen waktu simulasi TKA. Itu jatuhnya aku gak ikut. Tapi, aku sudah tanya langsung ke guru BK (Bimbingan Konseling) juga sih,” ungkapnya.

Sherly merupakan tipe-tipe student athlete yang menjemput bola. Dia bergerak lebih dulu untuk mencari segala informasi terkait pelaksanaan TKA.

“Kan yang dampingin guru BK, aku sempat tanya tentang kartu peserta. Terus nanti ujian di ruang apa gitu. Jadi walaupun aku gak ikut simulasi, aku tahu apa aja yang disiapkan,” ujarnya.

Lantas bagaimana dengan ujian TKA sendiri? Sherly mengaku bisa menghadapinya dengan tenang dan yakin.

Baca juga: Shannon Dominique Bagikan Pengalaman TKA Usai Hadapi Final DBL East Java

“Karena aku sudah banyakin baca-baca dan pahamin materi, jujur buat mata pelajaran wajib sih aman-aman aja. Kalau mata pelajaran pilihan juga aman,” ceritanya.

Sherly lantas menambahkan, “Yang gak aman itu matematika hahahaha. Mantap jiwa lah itu,” 

Di DBL Yogyakarta, Sherly berhasil membawa sekolah tercinta melaju ke babak Fantastic Four. Namanya juga terpilih sebagai Kopi Good Day First Team 2025 Yogyakarta. Nantinya ia bakal berangkat lagi ke Kopi Good Day DBL Camp. Semoga dapat nilai yang memuaskan, Sherly!

DBL Yogyakarta masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026. Ada juga Azarine DBL Dance Competition 2025-2026 dengan tema Shine Like a Star. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Laga final setiap region dan series tayang secara eksklusif di YouTube Good Day ID. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.

Profil Sherly Fabiola bisa kalian cek di bawah ini.

Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY