Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung resmi memasuki fase awal kompetisi.
Rangkaian tersebut diawali lewat agenda technical meeting sekaligus drawing bagan pertandingan yang digelar pada Sabtu, 10 Januari 2026 di Hall Kantor Tunas Honda Lampung.
Untuk gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 205-2026 Lampung sendiri akan diselenggarakan pada 24-31 Januari 2026 di GOR UIN Raden Intan Lampung.
Seperti biasa, barisan finalis musim lalu mendapatkan keuntungan dengan bersandar di sisi yang berbeda.
Kampiun musim lalu bakal ditempatkan di bagan kiri paling atas. Sebaliknya, sang runner up akan otomatis bertengger di bagan kanan paling bawah.
Berkat agenda technical meeting kali ini, sebanyak 30 tim putra dan 12 tim putri pun telah menempati bagannya masing-masing.
Ada yang spesial dengan gelaran musim ini. Di mana SMAN 10 Bandar Lampung dan SMAN 14 Bandar Lampung akan kembali bergabung dan bersiap untuk menjemput kembali takhtanya.
Sebagai pengingat, srikandi SMAN 10 Bandar Lampung dan tim putra SMAN 14 Bandar Lampung merupakan juara DBL Lampung 2021 dan 2022.
Ditambah lagi, tim putra SMAN 14 Bandar Lampung berada di bagan yang sama dengan finalis baru musim lalu. Adalah SMA Pelita Bangsa Bandar Lampung.
Sedangkan, srikandi SMAN 10 Bandar Lampung, juga berada di bagan yang sama dengan tim yang sempat mengukuhkan predikat juara di DBL Lampung 2023-2024, SMA YP Unila Bandar Lampung.
Baca Juga: Berikut Deretan Tim yang Siap Bertempur di DBL Lampung 2025-2026
Hasil ini, lantas membuat peta persaingan di panggung Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung diprediksi makin seru.
Sebelum merangkak lebih jauh pada gelaran musim ini, mari simak terlebih dahulu hasil drawing DBL Lampung 2025-2026.
TIM PUTRA
.jpg)
TIM PUTRI
.jpg)
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026.
Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa