Opening Party Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 West Kalimantan resmi bergulir! Terdapat empat pertandingan yang tersaji di GOR Perbasi Pontianak pada Jumat, 23 Januari 2026. 

Pada kesempatan ini, tim putra SMA Immanuel Pontianak berhasil menahan laju SMAN 1 Pontianak. 

Di sudut lain, para kesatria SMA Santu Petrus Pontianak yang dikenal sebagai juara bertahan berhasil mendominasi jalannya pertarungan melawan SMAN 5 Pontianak. 

Penasaran dengan hasil pertandingan hari pertama DBL Pontianak 2025-2026? Berikut rangkumannya untukmu!

SMA Santo Paulus Pontianak vs SMAN 2 Pontianak (PUTRA)

Kemenangan pertama hari ini solid berada di genggaman tim putra SMA Santo Paulus Pontianak atas SMAN 2 Pontianak (Smanda) dengan skor meyakinkan 50-10. 

Sejak peluit awal dibunyikan, pasukan Santo Paulus tidak memberi celah sedikit pun kepada Smanda untuk menorehkan keunggulan. Bahkan, Santo Paulus mampu membukukan 11 poin tambahan tanpa satu pun balasan dari pihak lawan saat kuarter ketiga. 

Catatan tersebut semakin bertambah ketika Santo Paulus berhasil mencetak 18 poin, sementara Smanda hanya dapat membalasnya dengan dua poin selama kuarter pemungkas. 

Menariknya, sumbangan angka terbanyak datang dari bangku cadangan. Sosok Feric Fernando Cristian melesatkan 9 poin dan 4 steal bagi kubu Santo Paulus. 

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMAN 7 Pontianak vs SMAN 3 Pontianak (PUTRA)

Kemenangan berikutnya dikantongi tim putra SMAN 3 Pontianak (Smanta). Kali ini, mereka mampu menundukkan SMAN 7 Pontianak (Smunju) dengan hasil akhir 48-30. 

Pasukan Smunju sejatinya memiliki peluang untuk berada di posisi unggul. Mereka dapat memperkecil margin menjadi 16-11 saat memasuki kuarter kedua. 

Sadar pertahanannya terancam, skuad Smanta pun mulai bergerak semakin menjauh. Tidak ada celah bagi Smunju untuk membalikkan posisi. 

Dari tubuh Smanta, sebanyak dua penggawa mampu menorehkan dua digit angka. Datang dari bangku cadangan, Fachri Kana Syauqi membukukan 13 poin. Kemudian, Tiandi Amero Tuah Raya menyusul dengan 12 poin. 

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMAN 1 Pontianak vs SMA Immanuel Pontianak (PUTRA)

Tim putra SMA Immanuel Pontianak berhasil menutup pertandingan ketiga hari ini dengan kemenangan. Bukan hal mudah untuk menundukkan sang musuh, SMAN 1 Pontianak (Smansa). 

Sebab, skuad Smansa tidak pernah berhenti menebar ancaman di setiap kuarter. Bahkan, jarak antara kedua tim tidak pernah terpaut lebih dari tujuh poin. 

Akan tetapi, pasukan Immanuel setidaknya mampu menjaga tempo permainan. Alhasil, kemenangan tetap berpihak pada mereka dengan skor akhir 38-31. 

Pada laga ini, nama Wilbert Evandi muncul sebagai top skor dengan membukukan 9 poin, 1 assist, dan 3 steal

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

SMA Santu Petrus Pontianak vs SMAN 5 Pontianak (PUTRA)

SMA Santu Petrus Pontianak begitu tak terbendung! Ketangguhan mereka di lapangan membuat SMAN 5 Pontianak (Smanma) tunduk dengan skor akhir 104-1. 

Sejak detik pertama, pasukan Santu Petrus langsung bergegas melancarkan serangan. Smanma pun dibuat kewalahan untuk mengejar ketertinggalan. 

Aksi gemilang ini tidak lepas dari kekompakan para pemain Santu Petrus. Tujuh di antaranya bahkan membukukan dua digit angka. 

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Baca Juga: Hasil Drawing DBL Pontianak 2025-2026: Tim Debutan Siap Bikin Kejutan!

Sebagai informasi, DBL Pontianak 2025-2026 termasuk dalam rangkaian Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 yang digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp. 

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk anak muda, Kopi Good Day.

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Jadwal pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 West Kalimantan akan di-update secara berkala di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Begini Cara Beli Tiket Online Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung
Jadwal AZA 3X3 Competition 2025-2026 Lampung, Jumat, 23 Januari 2026
Yuk, Nribun! Begini Cara Beli Tiket DBL Pontianak 2025-2026 di DBL Play
Cek Jadwal Pertandingan DBL Lampung 2025-2026 di Sini…
Jadwal Opening Party Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 West Kalimantan