Siapa yang paling siap melangkah ke gelaran puncak akhirnya mulai terjawab. Empat laga semifinal Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung menyuguhkan cerita dengan warna berbeda, Kamis, 29 Januari 2026.
Ada tim yang langsung tancap gas sejak tepis mula, ada pula duel yang menunggu hingga detik-detik akhir untuk menemukan pemenang.
Fantastic Four kali ini benar-benar menguji ketenangan dan mentalitas juara dari setiap kontestan.
Sektor putra menghadirkan kontras menarik. Satu pertandingan berjalan dengan dominasi penuh, sementara satu laga lain memaksa penontonnya menahan napas sebelum jarak poin akhirnya melebar.
Di sektor putri, ketatnya persaingan terasa lebih pekat. Ada tim yang tampil konsisten tanpa celah, namun ada pula kejutan yang menghentikan langkah langganan final dalam duel penuh tensi.
Empat pertandingan, empat tiket final. Tak ada kemenangan yang datang tanpa ujian. DBL Lampung kini tinggal menunggu siapa yang mampu menuntaskan perjalanan mereka di partai puncak.
SMA Xaverius Bandar Lampung vs SMA Immanuel Bandar Lampung (PUTRA)
SMA Xaverius Bandar Lampung memastikan satu tempat ke partai final DBL Lampung 2025-2026. Langkah itu mereka amankan lewat kemenangan meyakinkan di laga Fantastic Four.
Bertanding pada Kamis, 29 Januari 2026, Xavepa -julukan SMA Xaverius Bandar Lampung- tanpa ampun menaklukkan SMA Immanuel Bandar Lampung. Skor akhir mencolok, 101-52.
Sejak kuarter pembuka, Xavepa langsung memegang penuh kendali permainan. Selisih lebih dari 20 poin tercipta cepat, hingga kuarter pertama ditutup dengan keunggulan 37-14.
Memasuki kuarter berikutnya, dominasi Xavepa makin tak terbendung. Mereka terus menjauh tanpa mendapat tekanan berarti dari lawan.
Penampilan kolektif jadi kunci, dengan Nathaniel Nicholas Lo memimpin lewat 44 poin, 12 rebound, dan 8 assist. Dukungan datang dari Joshua Melandri, Benny Uli Manuel Haloho, serta Christian Evan Denaro Sagala yang solid menguasai area paint.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
SMA Fransiskus Bandar Lampung vs SMAN 1 Metro (PUTRI)
SMA Fransiskus Bandar Lampung kembali menegaskan statusnya sebagai kandidat kuat ratu DBL Lampung. Mereka melangkah mulus ke partai final sektor putri.
Pada laga Fantastic Four, Fransiskus sukses menundukkan SMAN 1 Metro. Skor telak 69-37 jadi penegas dominasi mereka.
Sejak tepis mula, Fransiskus tampil tanpa banyak hambatan. Jarak poin pun terus melebar hingga pertandingan berakhir dengan margin 32 angka.
Hasil ini membawa Fransiskus kembali ke final untuk lima musim beruntun. Musim lalu, mereka berhasil mengakhiri puasa gelar yang berlangsung selama satu dekade.
Hampir seluruh pemain inti mencatatkan dua digit poin. Putri Ayu Mutiara Dewi, menyumbangkan 11 poin dan 7 rebound. Agnes Florentiari Bunga Saputri tampil tajam dengan 23 poin dan 5 rebound.
Dua pemain lainnya bahkan menorehkan double-double. Siti Nilan Maharani Ayu Nur Rizki tampil luar biasa dengan 19 poin, 19 rebound, 7 steal, dan 7 assist. Sementara satu pemain Fransiskus lainnya juga menyumbang double-double lewat 12 poin, 12 rebound, dan 8 steal.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
SMAN 10 Bandar Lampung vs SMA YP Unila Bandar Lampung (PUTRI)
Langkah SMA YP Unila Bandar Lampung menuju partai final akhirnya terhenti. Tim yang selalu tampil di laga puncak dalam dua musim terakhir itu harus tersingkir di semifinal.
SMAN 10 Bandar Lampung tampil sebagai penghalang SMA YP Unila Bandar Lampung. Sejak tip off, duel berjalan panas hingga SMAN 10 Bandar Lampung menutup laga dengan kemenangan 47-39 dan memastikan satu tempat di final.
Pertandingan berlangsung ketat sepanjang tiga kuarter awal. Selisih poin tidak pernah lebih dari dua poin, dengan Smanila unggul 12-10 di kuarter pertama, dibalas Sepuluh 18-17 di kuarter kedua, lalu berakhir imbang 30-30 di akhir kuarter ketiga.
Momentum penentuan datang di kuarter pemungkas. Racikan Alam Romadhon terbukti ampuh setelah anak asuhnya menambah 17 poin, sementara Smanila hanya mampu mencetak sembilan angka.
Kemenangan ini lahir dari kontribusi kolektif para pemain Sepuluh. Zahrah Raziqin Putri mencuri perhatian lewat double-double 12 rebound dan 12 steal plus 8 poin, sementara Fesya Putri turut menyumbang 13 poin dan 5 steal untuk mengantar Sepuluh kembali ke partai final.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
SMAN 14 Bandar Lampung vs SMAN 10 Bandar Lampung (PUTRA)
Berhasil menyusul srikandinya ke partai final lewat cerita yang nyaris serupa, tim putra SMAN 10 Bandar Lampung tampil perkasa usai menumbangkan SMAN 14 Bandar Lampung dengan skor 78-56.
Meski skor akhir terpaut cukup jauh, jalan SMAN 10 Bandar Lampung untuk mengamankan tiket final sejatinya tidak mudah. Paruh pertama berjalan dengan tensi tinggi dan duel yang berlangsung ketat.
SMAN 14 Bandar Lampung memang tak pernah berbalik unggul, namun selisih poin di akhir kuarter pertama dan kedua tak pernah lebih dari dua angka. Kuarter pembuka ditutup 20-17, lalu paruh pertama berakhir dengan keunggulan tipis 37-35, keduanya untuk SMAN 10 Bandar Lampung.
Memasuki paruh kedua, Sepuluh mulai menunjukkan dominasi. Permainan agresif dan berani membuat jarak poin terus melebar hingga buzzer akhir berbunyi dengan margin mencapai 22 angka.
Kontribusi pun datang hampir dari seluruh pemain SMAN 10 Bandar Lampung. M. Arkan Rifaiz kembali memimpin lewat torehan 23 poin, 10 rebound, 7 assist, dan 7 steal, disusul Farhan Alghozi dengan 14 poin dan 18 rebound, serta Ahmad Fathul Hasbullah yang menambahkan 12 poin.
Kemenangan ini mengantar tim putra SMAN 10 Bandar Lampung menyusul tim putri ke partai final. Peluang kawin gelar pun kini terbuka lebar.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026.
Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Jadwal pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung akan di-update secara berkala di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)