Minggu lalu Marcel Bonfil udah nantang kalian buat mengalahkan skill individu basketnya. Pekan ini giliran Jacquelyn Chandra yang nantangin kalian semua buat ikutan ViCee Challenge. Kali ini tantangannya berbeda yaitu lebih menguji kreativitas kalian nih. Nah challenge-nya adalah Fashion Flip.

ViCee Challenge ini terbuka untuk siapa saja. Siapapun boleh ikutan ViCee Challenge Fashion Flip ini loh. Termasuk para peserta ViCee Skills Competition. Bahkan, peserta ViCee Skills Competition bisa mendapat keuntungan lebih jika mengerjakan tantangan ini.

Buat ikutan tantangan ini, kalian hanya perlu membuat video transisi perubahan dari outfit satu ke outfit lainnya selama 15 detik. Temanya bebas, boleh seputar basket ataupun soal travelling. Pastikan, kalian tampil sekeren mungkin ya! Soalnya, video ini akan dinilai langsung oleh para juri dari DBL Indonesia.

Setelah membuat kreasi video, segera unggah ke Instagram story kalian. Jangan lupa untuk tag dan follow Instagram @dblindonesiaofficial dan @vicee_id. Ingat periode unggahan mulai dari 14-18 November 2020.

Video yang paling kreatif dan keren bakal mendapatkan hadiah menarik. Pemenang dari challenge ini akan mendapatkan exclusive merchandise dan basketball kit dari @vicee_id dan @azawear. Dan ada juga hadiah menariknya lainnya loh. So, tunggu apa lagi, yuk ikutan ViCee Challenge Fashion Flip. Let’s go #ViCeeBasketLagiAja! (*)

Populer

Biodata Mahalini, Jebolan Indonesian Idol yang akan Tampil di DBL Fest 2024
Perasaan Campur-aduk Zihad Visabililah Terpilih DBL All-Star 2024
Tamatkan DBL, Cliffton Wijaya Cetak Hat-trick Tembus Skuad All-Star
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa