ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SMA Petra 4 Sidoarjo vs SMA Santo Albertus Malang

Putri Petra 4 Optimistis Kalahkan Dempo

Oktario Berlian - 14 November 2021

Laga antara tim putri SMA Petra 4 Sidoarjo dan SMA Santo Albertus Malang (Dempo) mengawali rangkaian pertandingan seru dalam lanjutan Honda DBL 2021 East Java Series, Minggu (14/11). Kedua tim akan berebut tiket big eight di Gelora Pancasila, Surabaya.

Petra 4 berhasil menyingkirkan SMKN 1 Malang dalam game sebelumnya. Mereka menang dengan skor 20-10. Kemenangan itu tidak diraih dengan mudah. Sebab dari kuarter satu hingga akhir, mereka bertarung dengan hasil minim skor.

"Anak-anak terlalu banyak turnover karena fokus dan stamina mereka cepat sekali menurun," ucap Andre Kurniawan Andrianto, pelatih Petra 4.

Coach Andre sadar bahwa Dempo merupakan lawan yang tidak mudah. Untuk itu, ia mempersiapkan betul para pemainnya untuk game ini. Memanfaatkan waktu istirahat selama seminggu, Petra 4 mengebut latihan untuk meningkatkan stamina. Selain itu, mereka mulai menyusun pola untuk game kontra Dempo.

"Dempo punya pemain-pemain yang berpengalaman dan beberapa set play. Ada beberapa rencana yang sudah saya siapkan untuk melawan mereka. Semoga para pemain bisa menerapkannya dengan baik di game ini," harap coach Andre.

Sementara pelatih Dempo, Dhanny Harahap Handjojo mengaku belum puas dengan pencapaian timnya sejauh ini. Meski menuai kemenangan atas Gloria 2, Dempo masih banyak melakukan kesalahan kecil yang berujung poin untuk lawan.

"Untuk itu kami membenahi sistem offense dan defense. Supaya anak-anak tampil lebih rapi melawan Petra 4," jelasnya. (rio)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY