ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putri SMA Santu Petrus Pontianak masih sulit dibendung. Mereka berhasil mempertahankan gelar juara di Honda DBL 2021 West Kalimantan Series usai menghajar rivalnya SMAN 2 Pontianak (Dua) dengan skor akhir 63-18.

Tidak dipungkiri lagi, visi bermain Nita Panita dan rekannya memang lebih baik dibanding lawannya. Terbukti, tim asuhan Eka Bagus Tri Setyawan itu berhasil mencetak dua digit poin di setiap kuarternya. Sebaliknya, putri Dua sendiri makin tertekan usai kuarter dua ditutup.

Dua kuarter pertama, tim polesan Gagasan Pribadi itu hanya menorehkan enam poin saja. Sebenarnya putri Dua sendiri bukan tanpa perlawanan. Mereka seringkali mendapatkan bola dan menembaknya ke ring anak-anak Santu Petrus. Sayangnya, akurasi tembakan mereka banyak yang meleset.

Selain itu, Asri Humaira dan kawan-kawan pun kerap melakukan turnover yang tidak perlu. Hasilnya, kekurangan itu menjadi bumerang bagi mereka. Putri Santu Petrus yang pandai memanfaatkan celah dari lawannya, sukses mengonversi turnover Dua menjadi poin. Catatan points from turnover Nita Panita dkk mencapai 20 poin.

Kombinasi akurasi tembakan yang akurat dan permainan menusuk dari Santu Petrus juga berhasil diperlihatkan oleh mereka di laga ini. Tim yang diarsiteki oleh coach Eka itu sukses mengemas 36 poin saat berlaga di bawah ring lawan. Hal ini juga tak lepas dari kontribusi seluruh pemain Santu Petrus yang sukses menyumbang poin di partai puncak ini.

Tiga pemain Santu Petrus layak mendapat kredit lebih di laga ini. Mereka adalah Bella Aurevia, Queeny Alexandria, dan Gelviany Gelvianlo. Ketiga pemain itu sukses menorehkan dua digit poin di laga ini. Bahkan, Queeny nyaman mencatat double-double dengan 12 poin dan 19 rebound. Dari sisi lawan, Vellysa Amelia Putri yang jadi tumpuan tim. Bermain selama 33 menit 58 detik, dirinya sukses mengemas 8 poin dan 6 rebound. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY