ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Duel antara tim putri SMKN 1 Malang (Pamsagaca) dengan SMAN 1 Malang (Smansa) menurup rangkaian Honda DBL with KFC 2022 East Java Series - South Region. Pamsagaca berhasil menyudahi pertandingan ini dengan skor 18-10 pada Jumat, 2 September 2022.

Pamsagaca tumbang dalam duel pertamanya di East Java series pada musim lalu usai ditumbangkan srikandi SMA Petra 4 Sidoarjo. Pada tahun ini mereka berhasil mengubah nasib dengan memenangi duel melawan Smansa Malang di GOR Bimasakti.

Setelah mendominasi pertandingan pada kuarter pertama, Pamsagaca mendapatkan perlawanan dari Smansa di kuarter kedua. Meski demikian, anak asuh Mochammad Iqbal tersebut masih lebih unggul. Mereka mampu memimpin 8-5 pada paruh babak.

Ratna Anggi Pratiwi dan kawan-kawan tancap gas lagi setelah masa jeda. Hasilnya, mereka berhasil memperlebar jarak menjadi 14-7 pada akhir kuarter ketiga. Smansa Malang berusaha mengejar ketertinggalan di kuarter empat. Hanya saja Pamsagaca sukses menjaga jarak. Pamsagaca menang 18-10.

Styrena Andrenalyn Maurellyta menjadi pemain paling menonjol di tim Pamsagaca dalam pertandingan ini. Styrena mengemas 7 poin, 9 rebound, dan 3 assist selama lebih dari 32 menit di lapangan. Dari kubu Smansa Malang ada sosok Zahra Kintani dan Shally Jessica. Mereka sama-sama menyumbang tiga poin. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY