ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Roadshow hari kedua Honda DBL With KFC 2022 DKI Jakarta Series - West Region dilangsungkan pada Selasa (6/9) di SMA Santa Ursula Jakarta. Acara berlangsung dengan meriah. Meskipun cuaca terbilang terik, namun para siswi Sanur tetap antusias menyambut event tahunan bergengsi ini. 

Sang kepala sekolah, Antonius Sumardi, M.pd, dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh elemen yang akan berkompetisi di ajang Honda DBL with KFC seri Jakarta Utara ini untuk menjaga aura semangat yang terbaik, agar anak-anak asuhnya juga mendapatkan hasil yang terbaik. 

"Mari sama-sama kita menjaga aura semangat yang terbaik, untuk para pemain, para suporter dan para dancer. kita juga berdoa dan berharap agar sekolah kita ini bisa mendapatkan hasil yang terbaik di ajang Honda DBL With KFC 2022 ini," ucap Pak Antonius Sumardi.

Sementara itu, Jocelyne Eunice selaku kapten dari tim basket putri Santa Ursula, mengatakan bahwa dirinya dan tim sudah sangat siap mengarungi ajang Honda DBL With KFC 2022 tahun ini. Ia mengatakan bahwa mereka telah bekerja keras dalam latihan, baik itu latihan individual skill maupun strategi untuk bertanding. 

"Kita sudah yakin sama potensi yang kita punya, kita sudah bekerja keras, sudah latihan, baik itu skill individual, kemudian strategi. Secara kemantapan kami sudah siap," jelas kapten kelahiran 2005 tersebut. 

RBS Ursula alias tim dancer yang akan mewakili SMA Santa Ursula pada ajang  UBS Gold Dance Competition 2022 juga telah siap untuk menyambut keberlangsungan kompetisi Honda DBL seri Jakpus. Dengan kostum putih hijau, sang kapten menerangkan kalau para dancer RBS Ursula telah berlatih dua sampai tiga kali dalam seminggu. Tak sampai disitu, mereka mengatakan bahwa waktu berlatih yang mereka habiskan dalam sekali latihan itu bisa mencapai empat jam. 

"(Dalam mempersiapkan tim menuju DBL) Kami berlatih bisa dua sampai tiga kali dalam seminggu, dengan range latihan satu hingga empat jam. Tentunya kami inginkan hasil yang maksimal nantinya," tutur sang kapten. 

Honda DBL With KFC 2022 DKI Jakarta Series - North Region sendiri akan dilaksanakan pada 16  September hingga 23 September mendatang di GOR Cempaka Putih, Jakarta Pusat. (San)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY