ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Rabu, 30 Agustus 2023, menjadi duel perebutan tiket final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series. Mempertemukan tim putra Gloria 1 (SMA Gloria 1 Surabaya) melawan Sketsa (SMAN 1 Jember).

Gloria 1 berhasil menghentikan langkah Sketsa dengan catatan skor akhir 83-30. Kemenangan ini sukses membuat Gloria 1 mengantongi tiket final terakhir hari ini. 

Upaya perlawanan dari Sketsa nyatanya belum mampu untuk merobohkan dinding pertahaan Gloria 1. Gloria 1 yang sejak awal kuarter telah unggul, terus melambungkan poinnya hingga mereka berhasil menutup gim dengan kemenangan.

Baca Juga: Gloria 1 ke Final (Lagi), Nichole: Kita Siap Back to Back Champion!

Meski demikian, Sketsa telah berusaha memberikan yang terbaik pada gim ini. "Gim hari ini sudah lumayan bagus lah, kita bisa bermain dengan tim," ujar Richie Bertand Linardi, kapten Gloria 1.

Namun Richie juga mengungkapkan bahwa ia dan timnya masih memiliki catatan dari hasil evaluasi gim hari ini. "Second half kita mulai keliatan main sendiri-sendiri, kurang share the ball, hal itu kurang baik sih." 

Kemenangan tim putra Gloria 1 hari ini  semakin terasa istimewa. Pasalnya, tim putri Gloria 1 pun juga berhasil lolos ke babak final Championship Series.

Ini akan menjadi harapan baru bagi tim putra dan putri Gloria 1 untuk melanjutkan misi mereka, yap, kawin gelar di musim ini. Hal ini pun diamini oleh Richie. "Kan emang niat awal kita ya itu. Pengen kawin gelar," tambahnya. 

Di babak final Championship Series mendatang, Gloria 1 akan bertemu kembali dengan tim lawan mereka pada final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region, yakni Sinlui (SMA ST. Louis 1 Surabaya). 

"Untuk final kami lebih siap dari segi mental dan fisik. Kita sudah tau mainnya tim lawan gimana. Paling latihan finishing dan shooting. gak ada latihan spesial, materi kan juga sudah ada," pungkasnya.

Dengan semangat membara serta persiapan yang sudah matang, Gloria 1 optimis menatap babak final Championship Series mendatang. Mereka yakin akan nasib baik bagi tim putra maupun putri Gloria 1.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se- Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All- Star melalui DBL Camp.

Mendukung gelaran utama Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 ada juga Pond’s Men 3X3 Competition yang juga digelar di seluruh kota penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024. Saksikan siaran langsung seluruh laga Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 di Youtube DBL Play.(*) 

Statistik hasil pertandingan dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY