Ambisi BSI Jaga Takhta atau Misi Revans Smandala?

| Penulis : 

Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 South Sumatra Series dari sektor putri akan segera dilangsungkan. Pertarungan duo rival antara SMA BSI Palembang dengan SMAN 2 Lahat kembali bertemu di partai puncak.

Laga pembuktian dari kedua tim bakal tersaji pada Rabu, 13 September 2023 pukul 14.00 WIB. Menjadi sekolah debutan yang langsung menyandang gelar juara DBL Palembang musim lalu, BSI punya ambisi besar untuk menjaga takhtanya.

Kembali dipertemukan dengan Smandala -sebutan SMAN 2 Lahat, BSI tetap optimistis bisa membawa pulang gelarnya kembali. “SMAN 2 Lahat punya fundamental yang sangat baik. Coach Tedy juga selalu bilang ke kita kalau mau menang, ya harus mau berkobran,” kata Anjarini Dhita Pramesthi, pemain kunci BSI.

“Beliau sering kasih kita motivasi, kurang lebih kayak gini. ‘Ayo semangat, kalian pemain hebat. Gak ada yang gak bisa kalian lakukan, semuanya bisa! Sekali macan tetap macan, kita gak akan pernah jadi anjing. Tetap macan, tiger speed,’” ucap Anjar, menirukan sang pelatih.

Baca Juga: Kilas Balik DBL Palembang: Smandala Siap Rebut Kembali Singgasananya

Tak kalah menakjubkan, SMAN 2 Lahat juga punya peluang besar untuk kembali ke kursi singgasana. Bahkan dalam dua laga terakhir musim ini, aksi mereka begitu menakjubkan. 

Meski demikian, Mifta Al Safwa, salah satu mesin poin Smandala tetap mewaspadai pola permainan lawan. “Ada salah sati pemain BSI yang akan kami waspadai ketika sedang menyerang di bawah ring,” tegas Mifta memberikan secuil bocoran.

“Bagaimanapun pertandingan nanti, kami akan terus berjuang karena kami semua pemain Smandala ingin juara. Semoga ambisi ini bisa membawa kami juara lagi, tinggal jaga fisik sama lebih kompak lagi aja sih kalau di lapangan,” sambungnya.

Baca Juga: Kilas Balik DBL Palembang: Srikandi BSI Mau Juara Lagi!

Pertarungan Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 South Sumatra Series sektor putri bakal digelar pada Rabu, 13 September 2023. Pertarungan SMAN 2 Lahat versus SMA BSI Palembang akan tersaji pukul 14.00 WIB.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube Good Day ID. (*)

Jadwal pertandingan Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2023 South Sumatra Series bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Biak Mendobrak (3): Jerih Payah Jualan di Pantai Demi Bisa Tampil di Jayapura
Drill Favorit Dominique Evelian Selama DBL Camp 2024
11 Varian Rasa Kopi Good Day Yang Wajib Kamu Coba
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa