ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim basket sektor putri SMAN 61 Jakarta (Nasa) berhasil menuntaskan SMA Angkasa 1 Halim Perdanakusuma Jakarta dengan skor akhir 21-7, pada laga Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - East Region. Laga tersebut berlangsung di GOR Kecamatan Pulogadung Jakarta, 22 September, pukul 14.30 WIB.

Kedua tim bermain alot sejak kuarter satu. Nasa terus menyerang dari sisi kanan lapangan. Akan tetapi defense Angakasa 1 berhasil meredam Nasa. 

Namun, Nasa berhasil unggul sementara dari Angkasa 1 dan menutup kuarter dua dengan skor 4-0. Hingga kuarter tiga dan empat, Nasa berhasil menjauh dan menambah pundi-pundi poin. Skor akhir 21-7 untuk kemenangan Nasa atas Angkasa 1.

Baca juga Perkasa Atas Ninos, Putri Tiga Enam Bawa Pulang Catatan

Sementara itu, sang kapten Nasa yaitu Angela Permatasari mengaku senang dengan hasil positif skuadnya. Terlebih sang ibu nribun langsung di GOR Kecamatan Pulogadung Jakarta.

"Ya mama kasih pesan, sebelum tanding jangan lupa berdoa, tetap fokus," kata Angela Permatasari.

Kendati demikian, hasil kemenangan Nasa atas Angkasa 1 tak luput dari hasil kerja keras latihan. Angela menyatakan bangga kepada rekan satu timnya.

"Jujur senang banget kita (Nasa) bisa menang pertandingan tadi. Kemenangan itu gak luput dari hasil latihan kita yang cukup panjang. Coach juga tadi sempat kasih arahan, karena kita sempat kelelahan di kuarter akhir," ujar sang kapten, Angela Permatasari.

Sementara itu, di laga selanjutnya Nasa akan bertemu runner up DBL Jakarta Timur 2022 yaitu SMAN 71 Jakarta. Pemain kelas 12 itu mengatakan skuadnya akan tetap fokus dan bermain apik.

"Pastinya untuk laga selanjutnya kita pasti berproses terus. Masih banyak kurangnya, semoga kita main bagus," pungkasnya.

Putri Nasa merupakan salah satu kontestan di DBL Jakarta Timur musim ini. Gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series - East Region, akan berlangsung pada 20-29 September.

DBL Jakarta timur merupakan rangkaian dari seri kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024, yang total digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik di bawah ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui livestream di bawah

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY