ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Andrey Liandy menjadi salah satu tulang punggung SMA Rajawali Makassar yang berhasil terpilih sebagai Kopi Good Day First Team 2023. Kepastian itu tak lepas dari aksi gemilang saat bertanding di Honda DBL with Kopi Good Day 2023 South Sulawesi Series.

Yap, pemain dengan nomor punggung enam itu berhasil membawa timnya kembali pada masa kejayaan. Di mana Rajawali sukses merebut kembali taktanya setelah penantian 11 tahun lamanya.

Keberhasilan itu tidak lepas dari peran penting Andrey di tubuh Rajawali. Sebagai forward, dirinya sukses membukukan total 74 poin, 31 rebound, 6 block, 3 steal, dan 3 assist hanya dalam empat pertandingan. 

Tidak mudah rupanya bagi Andrey untuk dapat berada di titik saat ini. Bahkan dibandingkan dengan penampilan musim lalu saja, dirinya mengalami peningkatan yang begitu signifikan. 

“Kelas XI SMA adalah fase terberat yang saya hadapi. Saat itu merasa kurang percaya diri yang membuat performa saya melempem. Karena pas itu masih banyak kakak kelas juga kan yang jauh lebih hebat, jadi minder aja dan gak berani ambil keputusan,” katanya.

Baca Juga: Rasa Rindu Dibayar Lunas! Rajawali Patahkan Hegemoni Eleven

Setelah terkurung cukup lama, Andrey perlahan bangkit. Wejangan dari sosok pelatih dan dukungan kedua orang tua membuatnya tampil lebih percaya diri. “Support orang tua dan konsistensi selama latihan pada akhirnya bikin saya lebih pede sih,” singkat Andrey.

“Pelatih juga banyak sekali kasih saran dan masukan, salah satunya selalu diingatkan untuk berpikir dewasa dalam bermain, tidak boleh terburu-buru, dan berpikir sebelum mengambil keputusan,” imbuhnya.

Andrey Liandy - SMA Rajawali Makassar

Hingga di musim terakhirnya membela Rajawali, Andrey mendapatkan buah dari hasil kerja kerasnya selama ini. Yakni membawa pulang trofi kemenangan sekaligus memperoleh gelar Kopi Good Day First Team 2023. 

“Kalau dari pelatih mungkin sudah ada feeling ya sebelumnya kalau saya bakal terpilih First Team. Tapi kalau orang tua saya gak ada kepikiran ke sana. Dan waktu tahu, mereka bilang kalau saya harus lebih kerja keras lagi karena ini belum apa-apa,” tukasnya.

Baca Juga: Sah! Berikut Deretan Kopi Good Day First Team Putra Seri Makassar

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil pemain ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY