ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Membaca peluang merupakan salah satu faktor penting dalam menciptakan permainan bola basket yang baik. Hal tersebut juga terjadi pada rangkaian Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 North Sumatra Series. 

Student athlete harus bisa membaca peluang demi membawa timnya menuju kemenangan. Setelah kompetisi ini berakhir, beberapa nama sukses keluar sebagai pemain terbaik dalam membuka dan membaca peluang.

Dari ratusan pemain yang berpartisipasi musim ini, Warret Sutjipto, pemain SMA Methodist 2 Medan keluar sebagai pemuncak Top 5 Steal Leaders. Dirinya mampu menorehkan total 14 steal lewat empat laga terakhirnya.

Baca Juga: Gemilang! Marc Jayden Nyaman di Puncak Top 5 Block Leaders DBL Medan

Selain Warren, berikut deretan pemain yang berhasil masuk dalam Top 5 Steal Leaders DBL Medan sektor putra.

Warren Sutjipto - SMA Methodist 2 Medan (14 steal)

Jean Pierro De Nesta - SMA Swasta Carnegie Medan (12 steal)

Vinson Wijaya - SMA Sutomo 1 Medan (12 steal)

Matthew - SMA Sutomo 1 Medan (11 steal)

Frederick Tirta Jingga - SMA Medan Mulia (11 steal)

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel DBL Play. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY