ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Musim kedua menjadi partisipan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024, juga menjadi musim kedua bagi Elvina Greselda bergabung dalam program pemusatan pelatihan basket pelajar terbesar se-Indonesia.

Sejauh ini berjalan cukup mulus. Mengingat pada percobaan pertama di DBL Camp 2023, pemain yang akrab disapa Vinvin itu sukses menembus jajaran Top 24 campers.

Walau berhasil membuahkan hasil maksimal, Vinvin akui tetap gugup. Nggak se-nervous tahun lalu sih,” buka pemain andalan SMA Olifant Yogyakarta itu.

“Kalau dibilang beban juga nggak. Karena aku berencana buat nothing to lose aja. Apalagi ini bukan pertama kalinya aku DBL Camp. Jadi harus bisa atur badan dan kondisi. Karena kita (Olifant) juga bakal tanding dulu sebelum DBL Camp besok,” sambungnya.

Baca Juga: Campers Wajib Catat! Dimaz Muharri Soroti Hal Ini di DBL Camp 2024

Fenomenal. Olifant memang begitu diunggulkan di Yogyakarta. Baru dua musim bergabung dengan DBL Jogjakarta, skuad asuhan Risdianto Roeslan itu langsung sabet back-to-back champion. 

Tak heran jika Olifant cukup aktif mengikuti turnamen basket antarkota. Demi meningkatkan jam terbang para pemain. 

“Jadii tanggal 18-21 April, kita ada turnamen di Undip (Universitas Diponegoro) Semarang. Kalau sampai final, kita bakal main sampai tanggal 21. Terus tanggal 22 berangkat ke DBL Camp,” jelas Vinvin.

Elvina Greselda - SMA Olifant Yogyakarta

Di tengah padatnya kegiatan. Lebih-lebih gadis cantik kelahiran 4 Mei 2006 tersebut tengah disibukkan dengan berbagai ujian sekolah, Vinvin tetap berusaha maksimal pada setiap hal yang dijalaninya.

“Jujur saja, tahun lalu aku gak patok target besar. Jadi bersyukur dan gak menyangka kalau bisa masuk 24 besar. Cukup puas sama hasil tahun lalu. Intinya aku selalu berpikir, jangan sampai ada penyesalan di akhir,” tegasnya.

“Jadi buat DBL Camp besok, aku bakal lebih fokus ke effort-ku sendiri. Mau kasih maksimal, atau masih setengah-setengah gitu. Harus fokus rawat badan juga. Karena pas DBL Camp kemarin, aku sempat asam lambung. Jadi kurang pede,” sambungnya, sekaligus menutup sesi wawancara.

Baca Juga: Cerita Campers: Lapangan Buatan Ayah Siap Antar Ashabal Jannatil Terbang Tinggi

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY