ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Pemain Beng-beng (putih) berhadapan dijaga ketat oleh lawannya pada lanjutan 3x3 Pickup Games hari ini (14/3) (Taufiq/DBL Indonesia)

Jakarta - Chemistry yang kuat antar pemain membawa tim Beng-beng keluar jadi juara KFC 3x3 Pickup Games hari ini (14/3). Beng-beng berhasil menyapu bersih tiga lawannya. Mereka keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan tim Brantas di babak final dengan skor 13-8. Hasil ini menggeser tim Kabut sebagai juara bertahan dua kali beruntun.

Tim yang anggotanya berasal dari sekolah yang berbeda ini memutuskan mengikuti KFC 3x3 Pickup Games setelah mendapat informasi dari temannya di grup Whatsapp. “Awalnya ada yang ngajakin buat main di event DBL di KFC. Ya aku bilang ayok deh seru-seruan,” papar salah satu pemain Beng-beng, Jehu Dayabes.

Beng-beng sendiri dimotori oleh empat pemain yang sudah mengenal sejak SD. Ditambah keempat pemain ini kerap bermain bersama di Taman Menteng. Nama Beng-beng pun diambil dari tongkrongan mereka untuk menggambarkan kebersamaan.

“Karena kita sering main bareng di taman menteng ternyata sama-sama anak PSKD juga, ada yang temen SD PSKD, SMP sampai SMA nya. Jadi, yaudah kita main dan bentuk tim ini,” ungkap Jehu.

Meski awalnya sempat ragu buat memengin kompetisi ini, mereka menguatkan tekad biar nggak down. “Lawannya nggak gampang loh. Tapi kita percaya punya chemistry buat saling komunikasi baik di lapangan,” cetusnya.

Dengan kemenangan ini, Beng-beng berhak membawa pulang uang tunai senilai Rp 500 ribu. “Lumayan nih uangnya bisa buat jajan. Nongkrong malam mingguan bareng di tempat kita biasa main,” tutur Jehu sembari tertawa. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY